Dark/Light Mode

Ogah Potong Gaji, Langkah De Jong Makin Dekat Ke Man United

Rabu, 28 Desember 2022 06:04 WIB
Frenkie De Jong. (Foto : ist)
Frenkie De Jong. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Spekulasi transfer Frenkie De Jong dari Barcelona ke Manchester United (Mu) kembali memanas. Isu ini mencuat setelah sang pemain dikabarkan lagi-lagi menolak proposal potong gaji.

Seperti dikutip dari The Marca kemarin, Barcelona dilaporkan bakal ‘menghukum’ Frenkie de Jong dengan menjualnya di bursa transfer Januari meski sang pemain ingin bertahan di Camp Nou setelah ia menolak potong gaji.

Hal ini membuat nama De Jong kembali memanaskan lantai bursa transfer, setelah musim lalu ia kerap dikait-kaitkan dengan Manchester United, tapi gagal terealisasi karena MU akhirnya merekrut Casemiro dari Real Madrid.

Baca juga : Aji Sayangkan Persebaya Buang Banyak Peluang

Namun, peluang De Jong merapat ke Old Trafford kali ini kemungkinan berhasil karena MU masih berkeinginan merekrutnya pada bursa transfer Januari mendatang.

Apalagi, menurut laporan The Athletic, kemarin, gelandang asal Belanda itu bakal diobral oleh Barcelona setelah menolak kontrak baru dengan pengurangan gaji.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Barcelona masih berusaha meringankan beban finansial mereka dan bisa menjual beberapa pemain, entah itu di bursa Januari maupun di musim panas 2023.

Baca juga : De Jong Ngarep Hijrah Ke Setan Merah

De Jong menjadi salah satu pemain yang hendak dijual meski sang pemain sendiri bersikeras ingin bertahan bersama Blaugrana dan merebut kembali tempatnya di tim Xavi.

Pihak Barca menilai gaji De Jong, yang mencapai 35 juta Euro per tahun, atau sekitar Rp 583 miliar, “tidak sustainable” bagi keuangan klub.

Kendati demikian, Barcelona masih akan melakukan satu percobaan terakhir membujuk De Jong meneken kesepakatan ‘potong gaji sukarela’. Jika gagal, Barca akan ‘menghukum’ De Jong dengan memasukkannya ke daftar jual.

Baca juga : Cegah Banjir, Ganjar Dorong Penghijauan Lahan Kritis Di Gunung Muria Dan Kendeng

Situasi ini menjadi kesempatan emas bagi Manchester United yang ‘ngebet’ mendatangkan mantan anak asuh Erik ten Hag di Ajax tersebut. Apalagi, pada Selasa (27/12) pagi lalu, revolusi Ten Hag di Old Trafford menemui pukulan besar setelah penyerang PSV Cody Gakpo resmi ‘ditikung’ Liverpool.

Bintang Belanda di Piala Dunia tersebut digadang-gadang untuk menjadi bala bantuan lini depan The Red Devils usai mereka memutus kontrak Cristiano Ronaldo. Kini Ten Hag harus melihat pemain incarannya menyebrang ke kubu rival bebuyutan. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.