Dark/Light Mode

Zulkifli Tanjung Ingin, Calon Ketua Umum PBTI Lebih dari Satu

Jumat, 18 Agustus 2023 23:01 WIB
Mantan Ketua Harian Pengurus Besar Taekwondo Indonesia Zulkifli Tanjung (Foto: Istimewa)
Mantan Ketua Harian Pengurus Besar Taekwondo Indonesia Zulkifli Tanjung (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mantan Ketua Harian Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) Zulkifli Tanjung angkat bicara mengenai rencana Musyawarah Nasional (Munas) TI yang akan digelar di Jakarta, 4 September 2023. Dia menyarankan, di Munas ini, calon ketua umum lebih dari satu.

Awalnya, Zulkifli berbicara mengenai pengalamannya saat mendampingi Marciano Norman selama dua periode kepengurusan PBTI (2011-2015 dan 2015-2019). Di era itu, kata dia, prestasi taekwondo Indonesia mengalami kemajuan dan membanggakan.

Baca juga : HT Targetkan Perindo Raup Suara 10 Persen Lebih Di Sumut

“Di era kepemimpinan Pak Marciano, prestasi taekwondo cukup bagus, dengan gaya kepemimpinan beliau yang sangat humanis, tegas, dan fokus terhadap pembinaan dan prestasi. Di masa beliau memimpin PBTI, taekwondo merupakan salah satu cabor yang selalu menjadi andalan penyumbang medali emas dalam kegiatan multi event dan juga selalu memenuhi target pencapaian prestasi bagi kontingen indonesia pada SEA Games 2015 dan 2017 serta Asian Games 2018," ucapnya.

Mengenai rencana Munas, mantan Wakil Ketua Umum PBTI periode 2019-2023 yang mundur ini mencium ada upaya untuk mengarahkan kepada calon tunggal. Kata dia, indikatornya terlihat dari ada upaya mengganjal surat dukungan terhadap bakal calon.

Baca juga : Suleman Tanjung: Sekali Lagi, PBNU Tidak Berpolitik Praktis

"Harusnya diberikan juga kesempatan bakal calon lain untuk bertarung di Munas nanti dan tak perlu dihalangi. Biarlah pemilik suara (Pengprov TI) yang menentukan pilihan dengan melihat visi dan misi serta rekam jejak dan reputasi bakal calon ketua umum PBTI," ucapnya.

Zulkifli mengungkapkan, ada kejanggalan terkait pembentukan Tim Penjaring dan Penyaringan yang semua pengurus PBTI. "Seharusnya Munas dilaksanakan dengan fair dan sportif serta dijadikan momentum untuk mencari kandidat calon Ketua Umum PBTI yang terbaik untuk kemajuan prestasi taekwondo Indonesia," imbuhnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.