Dark/Light Mode

Kapten Persija: Liga 1 Bukan Lari 100 Meter, Tapi Marathon

Senin, 21 Agustus 2023 15:38 WIB
Kiper Persija Andritany Ardhiyasa. (Foto : LIB)
Kiper Persija Andritany Ardhiyasa. (Foto : LIB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kiper Andritany Ardhiyasa tak gusar meski Persija Terseok-seok di seri awal  BRI Liga 1. Andritany yakin Persija masih bisa bersaing di kompetiis Liga 1 yang masih lama bergulir.

Persija Jakarta kurang gereget di peringkat 9 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 13 poin. Hasil itu buah dari 9 laga dengan 3 kali menang, 4 seri dan sekali kalah.

Laga terakhir, Persija ditahan imbang saat menjamu Arema FC pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (20/8) dengan skor imbang 2-2.

Baca juga : Jelang Lawan Persija, Singo Edan Masih Belum Ketemu Pola Permainan

Hasil itu memperpanjang catatan gagal menang Persija menjadi tiga pertandingan berturut-turut.

Meski demikian, kiper Persija Andritany Ardhiyasa masih yakin timnya akan mampu bersaing sampai akhir musim kompetisi. Bahkan ia optimistis timnya masih bisa lolos ke babak Championship series.

"Liga ini panjang, kami baru bermain di game ke-9 dan masih banyak game ke depannya. Tentu target kami adalah bisa masuk ke play-off dan ini masih panjang sekali. Bola ini bukan lari 100 meter, ini adalah marathon yang harus konsisten," tutur kiper kelahiran Jakarta itu.

Baca juga : Ratusan Petani Jebed Diedukasi Tak Lagi Bakar Jerami Sisa Panen

Persija selanjutnya akan memainkan laga tandang di markas Dewa United FC pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/24, Jumat (25/8) mendatang. Tentunya kesalahan di laga melawan Arema FC tidak ingin diulanginya termasuk kesalahan dirinya saat Gustavo Almeida mengemas gol pertamanya di laga itu pada menit ke-38. 

Sang kapten keluar cukup jauh dari gawangnya untuk berusaha menghalau pergerakan Gustavo, namun kemudian terkecoh dan sang penyerang BraSil itu mampu membobol gawangnya.

"Di atas lapangan, semua itu bisa terjadi. Siapa pun bisa salah, termasuk saya. Tapi dengan apa yang saya lakukan, saya selalu memberikan yang terbaik untuk tim. Jadi saya tidak pernah menyesal. Ke depan itu akan menjadi pembelajaran," tambahnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.