Dark/Light Mode

Liga Champions

Spurs Vs Munchen, Mencari Kado Istimewa

Selasa, 1 Oktober 2019 05:06 WIB
Salah satu pemain andalan Munchen, Robert Lewandowski. (Foto : Istimewa)
Salah satu pemain andalan Munchen, Robert Lewandowski. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tottenham Hotspur kontra Bayern Munchen bakal menadi ajang adu ketajaman dua striker ganas, Harry Kane dan Robert Lewandowski. Musim ini, mereka sudah menunjukkan kehebatan masing-masing.

Tottenham akan menjamu Bayern Munchen di Tottenham Hotspur Stadium pada matchday 2 Grup B Liga Champions 2019/20, Rabu (2/10). Pada matchday pertama, Spurs hampir menang di kandang Olympiakos.

Unggul lewat penalti Kane dan gol Lucas Moura, Tottenham kebobolan dua gol balasan tuan rumah. Sementara itu, Bayern mengawali kiprahnya dengan kemenangan 3-0 atas Red Star Belgrade di Jerman.

Baca juga : Fiorentina Vs AC Milan, Menang Atau Giampaolo Ditendang

Bayern menang melalui gol-gol Kingsley Coman, Robert Lewandowski, dan Thomas Muller. Akhir pekan kemarin, Tottenham menang 2-1 menjamu Sout hampton di Premier League. Kane menyumbang satu gol.

Di Bundesliga, Bayern menaklukkan tuan rumah Paderborn 3-2 lewat gol-gol Serge Gna bry, Philippe Coutinho, dan Lewandowski. Kane sudah mencetak 10 gol dalam 10 penampilan untuk klub dan tim nasional (Inggris) musim ini.

Sementara itu, Lewandowski sudah mencetak 12 gol dalam sembilan penampilan untuk Bayern di semua kompetisi musim ini. Peran mereka bakal sangat berpengaruh dalam bentrokan kedua tim di London nanti.

Baca juga : Arsenal Vs Man United, Greenwood Jadi Andalan

Bayern Munchen cemas. Mereka mengakui tim Premier League lebih kuat. Namun Bayern juga sedang mencari kado ultah buat CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, yang menginjak usia 64 pada 25 Septemer lalu.

“Kami harus memastikan dapat hasil maksimal di laga selanjutnya lawan Tottenham dan Hoffenheim. Kalau kami bisa melakukan hal itu, kami pasti akan dengan cepat menjadi pemuncak di klasemen sementara dan tempat itu adalah yang kami inginkan sekarang ini,” ujar Kalle.

Ia juga mengomentari antusiasme jadwal laga Bayern selanjutnya ke London lawan kubu Spurs. Ia menilai laga tersebut adalah tes sesungguhnya bagi sang wakil Bundesliga.

Baca juga : Man United Vs Rochdale, Setan Merah Kurang Vitamin

“Pertama-tama, mereka berhasil masuk final tahun lalu. Kedua, harus saya akui jika Premier League jauh lebih kuat daripada Bundesliga saat ini. Kami perlu performa terbaik di sana dan saya menantikan laga ini,” ujarnya.

“Mereka punya stadion baru, termahal di dunia ini. Ini akan menjadi pertama kalinya bagi saya datang ke sana, tapi kota London selalu asyik untuk dikunjungi,” pungkasnya. [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.