Dark/Light Mode

Piala Asia 2023

STY Cuma Patok Masuk 16 Besar, PSSI: Target Realistis

Senin, 25 Desember 2023 18:38 WIB
Zainudin Amali bersama pelatih Shin tae Yong. (Foto : PSSI)
Zainudin Amali bersama pelatih Shin tae Yong. (Foto : PSSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali ogah mematok target muluk skuad Garuda di pentas Piala Asia 2023. Target realistisnya hanya menembus 16 besar Piala Asia 2023 Qatar.

Sebelumnya, pelatih Indonesia, Shin Tae-yong memang hanya mematok target lolos ke babak 16 besar. Itu karena di Piala Asia 2023, Indonesia tergabung di Grup D dan akan bersaing dengan tim-tim kuat seperti Jepang, Irak, dan Vietnam.

Baca juga : TC Di Turki, STY Terus Genjot Fisik Skuad Garuda

"Tentu sebagaimana yang telah disampaikan oleh coach Shin Tae-yong, dia menargetkan untuk kita lolos ke 16 besar. Itu yang kita harapkan. Federasi tentu harus realistis," kata Amali dalam laman resmi PSSI, Senin (25/12).

Amali menambahkan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir selalu berdiskusi dengan Shin Tae-yong tentang perkembangan dari para pemain. Saat ini, Asnawi Mangkualam Bahar dkk sedang digembleng dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) di Antalya, Turki.

Baca juga : Timnas TC Di Turki, STY Bakal Coret 6 Pemain

TC itu akan berlangsung sampai 6 Januari 2024. Selain berlatih, skuad Garuda juga bakal beruji coba sebanyak dua kali dengan Libya pada 2 dan 5 Januari.

Setelah itu, persiapan dilanjutkan di Qatar. Dan sebelum Piala Asia 2023 dimulai pada 12 Januari 2024, Indonesia akan menantang Iran dalam laga persahabatan pada 9 Januari.

Baca juga : STY Andalkan 7 Pemain Naturalisasi Dan 4 Pemain Abroad

"Ketua Umum selalu berdiskusi dengan pelatih sejauh mana kemampuan dari anak-anak ini. Kita juga tidak bisa menargetkan hal yang muluk-muluk, sementara kita tidak realistis dengan kondisi kita sendiri."

"Jadi sebagaimana yang disampaikan oleh Coach Shin Tae-yong, dia akan usahakan kita lolos ke 16 besar, ya kita tunggu saja," tutur Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) periode 2019-2023 tersebut.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.