Dark/Light Mode

Piala FA, Crystal Palace Vs Tottenham Hotspurs

Kesempatan Emas The Eagles

Minggu, 27 Januari 2019 11:48 WIB
Para pemain Crystal Palace akan memanfaatkan peluang menyusul banyak pemain Hotspurs yang cedera pada laga di Sellhurst Park, Minggu (27/1) malam WIB. (Foto : dok @CPCF)
Para pemain Crystal Palace akan memanfaatkan peluang menyusul banyak pemain Hotspurs yang cedera pada laga di Sellhurst Park, Minggu (27/1) malam WIB. (Foto : dok @CPCF)

RM.id  Rakyat Merdeka - Crystal Palace punya kesempatan menang besar atas Tottenham Hotspurs saat bersua pada laga lanjutan Piala FA di Sellhurst Park, Minggu (27/1) malam WIB.

Peluang Palace memenangkan laga ini bahkan sudah terlihat sejak akhir pekan lalu. Mereka mampu menyulitkan pimpinan sementara Liga Primer Inggris 2018/19 Liverpool pekan lalu sebelum akhirnya harus kalah kalah dengan skor 4-3.

Namun, potensi mereka untuk bisa menang dari tim asuhan Roy Hodgson nanti masih cukup besar. Pasalnya, pada laga tersebut Spurs dipastikan tidak akan diperkuat sejumlah pe- main andalan lini depan. Seperti Son Heung-min yang sedang bermain di Piala Aisa bersama Korea Selatan, dan cederanya Hary Keane.

Baca juga : Setan Merah Haus Poin

Namun, di luar segala keuntungan yang dimiliki Palace, faktor pengalaman skuat Tottenham Hotspur rasanya masih perlu diwaspadai. Apalagi lini pertahanan Palace juga nyaris bernasib sama dengan lini depan Spurs, karena banyak yang mengalami cedera.

Contohnya dua kiper andalan mereka yang dipastikan tidak akan turun pada laga ini. Sementara, kiper ketiga yakni Julian Speroni, tidak menunjukkan performa positif di laga terakhir The Eagles, atau saat takluk 4-3 dari Liverpool.

Kala itu penjaga gawang berkebangsaan Argentina tersebut kebobolan empat gol dan membuat satu blunder yang berbuah gol ketiga Liverpool. Kendati demikian, Roy Hudgson mengisyaratkan akan tetap memainkan penjaga gawang berusia 39 tahun tersebut.

Baca juga : Dele Hanya Bisa Nonton

“Memang sulit. Tapi kami harus bisa memanfaatkan kondisi buruk Spurs karena banyak pemainnya yang cedera,” kata Roy Hudgson dikutip laman resmi Crystal Palace, kemarin.

Sekadar informasi, Palace terakhir kali berhasil membobol gawang Tottenham dan meraih kemenangan terjadi pada 21 Februari 2016, yang juga terjadi dalam ajang Piala FA. Kala itu, gol tunggal Martin Kelly di injury time babak pertama berhasil membuat publik White Hart Lane terdiam, sekaligus mengantarkan Crystal Palace ke babak delapan besar Piala FA.

Dari lima kali pertemuan Palace dengan Spurs baru dua kali meraih kemenangan. Sisanya kemenangan bagi Spurs, dan ini artinya anak asuh Mauricio Pochettino lebih diunggulkan untuk memenangi laga tersebut dan melaju ke babak berikutnya. (DNU)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.