Dark/Light Mode

Pulev Nggak Sabar Pensiunkan Joshua

Senin, 6 Juli 2020 11:17 WIB
Kubrat Pulev. (Foto : Istimewa)
Kubrat Pulev. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Petinju Bulgaria Kubrat Pulev berjanji bakal memukul KO juara dunia kelas berat IBF Anthony Joshua. Pulev merupakan penantang dalam pertarungan wajib kejuaraan tinju dunia yang baru dijalani Joshua.

Semula pertarungan Anthony Joshua vs Kubrat Pulev akan dilangsungkan 20 Juni 2020 di London, Inggris. Namun diundur akibat pandemi Covid-19 hingga waktu yang belum ditentukan.

Baca juga : Pebisnis Tak Sabar RUU Cipta Kerja Disahkan

Ini merupakan kedua kalinya pertarungan mereka diundur setelah yang pertama di 2017. Kala itu jadwal diundur lantaran Kubrat Pulev mengalami cedera. Kubrat Pulev sudah tak sabar ingin bertarung melawan Anthony Joshua.

Hal itu disampaikan promotornya, Ivaylo Gotzev. Gotzev menyebut sikap Joshua yang sudah memikirkan pertarungan Tyson Fury, padahal belum melewati duel melawan Pulev, akan jadi bumerang. “Pulev dalam mode buas. Dia siap melawan Joshua dan mencabik-cabiknya,” kata Gotzev kepada Boxing Scene, kemarin.

Baca juga : Formula 1, Vettel Nggak Sabar Naik Podium

“Kubrat Pulev akan membuat Anthony Joshua pensiun setelah dia memukul KO. Mengalahkan Joshua akan membuat Pulev mendapat kesempatan melawan Tyson Fury,” tandasnya. [OSP]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.