Dark/Light Mode

Liga Eropa : Spurs Tumbang, Arsenal dan AC Milan Menang Meyakinkan

Jumat, 30 Oktober 2020 05:14 WIB
Selebrasi pemain Arsenal menang 3-0 atas Dundalk pada lanjutan Liga Eropa, Jumat (30/10) dini hari tadi. (Foto : Istimewa)
Selebrasi pemain Arsenal menang 3-0 atas Dundalk pada lanjutan Liga Eropa, Jumat (30/10) dini hari tadi. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Diperkuat Gareth Bale, Tottenham Hotspur justru keok saat bertandang ke Belgia pada lanjutan Liga Eropa. AC Milan dan Arsenal menang telak.

Spurs tergelincir menelan kekalahan 0-1 dari tuan rumah Royal Antwerp dalam laga putaran kedua Grup J Liga Europa di Stadion Busoil, Antwerpen, Belgia, Jumat (30/10) dini hari WIB

Kendati mendominasi sepanjang pertandingan, tim besutan Jose Mourinho kebingungan membongkar pertahanan Antwerp yang bermain lebih efisien.

Baca juga : Libur Panjang, 336 Kendaraaan Meninggalkan Jakarta

Gareth Bale yang main sejak awal beberapa kali mengancam namun gagal mencetak gol. Son Heung min juga tak mamou merobek pertahanan Antwerpen yang ketat.

Satu-satunya gol Antwerpen lahir pada menit ke-29 lewat aksi Lior Refaelov. Skor bertahan hingg akhir menempatkan Antwerpen memimpin klasemen.

Laga pertandingan berikutnya, Antwerp akan menjamu LASK sedangkan Tottenham bertandang ke markas Ludogorets pada Kamis (5/11) pekan depan.

Baca juga : Liga Champions : Atletico-Man City Menang, Inter dan Real Madrid Imbang

Sementara Arsenal menang meyakinkan 3-0 kontra Dundalk dalam lanjutan Liga Europa di Stadion Emirates, London, Inggris untuk mengambil alih kepemimpinan klasemen sementara Grup B.

Gol-gol Edward Nketiah, Joe Willock dan Nicolas Pepe membuat tim besutan Mikel Arteta mengantungi enam poin penuh dari dua pertandingan pertamanya,l.

Mengoleksi enam poin, Arsenal memimpin klasemen. Arsenal akan berhadapan dengan Monde di Emirates pada Kamis (4/11) pekan depan untuk menentukan siapa yang lebih di depan menuju babak gugur.

Baca juga : Agar Tepat Sasaran, Pemerintah Siapkan Aturan Penyebaran Vaksin

AC Milan mencatatkan kemenangan kedua di Grup H Liga Europa, usai mempecundangi tamunya Sparta Praha dengan skor 3-0 di Stadion Giuseppe Meazza, Italia.

Rossoneri membuka keunggulan melalui gol Brahim Diaz (24'), sebelum Rafael Leao (36') dan Diogo Dalot (67') turut mencatatkan namanya di papan skor.

Milan kini kokoh di pucuk klasemen Grup H dengan koleksi enam poin, sedangkan Sparta terpuruk di dasar klasemen dengan nol poin. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.