Dark/Light Mode

Gusti Randa Ditunjuk Jadi Plt Ketum PSSI

Selasa, 19 Maret 2019 21:28 WIB
Gusti Randa. (Foto : istimewa)
Gusti Randa. (Foto : istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tampuk kepemimpinan kepengurusan PSSI dipastikan berpindah ke Gusti Randa. Mantan aktor ini siap menjalankan roda organisasi, terutama menyangkut liga 1 dan pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB).

"Benar, saya mendapat amanat untuk menjadi Plt Ketua Umum PSSI. Keputusan diambil dalam rapat Komite Eksekutif hari ini," kata Gusti kepada wartawan, Selasa (19/3).

 Sebelumnya disebut-sebut Iwan Budianto bakal menggantikan Joko Driyono. Namun, Iwan tak diterima sebagian pengurus. Akhirnya Gusti Randa yang ditunjuk sebagai Plt ketua umum (ketum).

Baca juga : Musni Hardi Dilantik Jadi Kepala Perwakilan BI Kediri

Pergantian kepemimpinan diawali mundurnya ketua terpilih Edy Rahmayadi pada kongres di Bali, Februari lalu. Posisinya kemudian digantikan oleh Joko Driyono. Karena Joko non aktif, jabatan ini kembali berpindah sampai akhirnya diamanatkan kepada Gusti Randa.

Tugas terdekat Gusti mempersiapkan agenda KLB. Namun sebelum merealisasikan agenda tersebut, dia beserta anggota Komite Eksekutif bakal menggelar rapat terlebih dahulu. "Selain itu, saya ingin memastikan Liga 1 on the track. Karena waktu sudah dekat," kata Gusti.

Perhelatan Liga 1 sendiri masih tentatif. PT Liga Indonesia Baru merancang bakal menggelar Liga 1 antara April sampai Mei. "Program saya Liga 1 selain KLB. Dua tugas itu menjadi prioritas saya setelah mendapat kepercayaan sebagai Plt ketua umum."

Baca juga : GP Nasdem: PSI Jangan Jadi Pahlawan Kesiangan

Gusti Randa mulai bergabung di kancah sepakbola nasional setelah Pemilu 2009. Pria kelahiran Jakarta ini menjadi calon legislatif DPR RI di Sumatera Barat lewat Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) namun gagal menembus parlemen. Mantan aktor sekaligus pengacara ini mendapatkan tawaran dari Ronny Pattinasarani.

Sang legenda membutuhkan sosok publik untuk memopulerkan futsal di tanah air. Pria kelahiran 15 Agustus 1965 ini lantas membentuk Persatuan Olahraga Futsal Indonesia (POFI).

Mulai dari organisasi ini, Gusti bisa masuk ke PSSI. Latar belakang hukum Gusti membuat dia menjadi sosok cukup penting di PSSI. Sejumlah masalah hukum berkaitan dengan PSSI dan klub Indonesia kerap melibatkan dia sebagai pengacara. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.