Dark/Light Mode

PPKM Darurat, Pemain Persib Wajib Kirim Video Latihan Mandiri Di Rumah

Rabu, 7 Juli 2021 14:02 WIB
Tim Persib Bandung. (Foto: Istimewa)
Tim Persib Bandung. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Memasuki masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) se-Jawa dan Bali,  Persib Bandung sudah meniadakan kegiatan latihan bersama di lapangan sejak 3 Juli.

Baca juga : PPKM Darurat, Ketua MA Imbau Lembaga Peradilan Gelar Persidangan Secara Daring

Tim arahan Robert Alberts kini mengandalkan latihan mandiri, itu akan berlaku setidaknya sampai PPKM berakhir 20 Juli nanti.

Baca juga : PPKM Darurat, Pemain Persija Wajib Kirim Video Latihan Mandiri

Selama menjalani latihan mandiri setiap pemain wajib menyetorkan video visual kegiatan individu berlatih di kediaman masing-masing. Dalam tiga kali sepekan mereka juga harus melakukan menu latihan kekuatan.

Baca juga : Agar Patuhi PPKM Darurat, Kemnaker Terbitkan Surat Edaran Untuk Dunia Usaha

"Kami mulai dari 3 Juli melakukan latihan tiga kali sepekan dengan program latihan yang diberikan lewat video. Lalu tiga kali sepekan juga pemain melakukan program latihan kekuatan. Semua dilakukan di lingkungan masing-masing secara individual," ujar Robert, Rabu (7/7).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.