BREAKING NEWS
 

Pemerintah Kantongi Komitmen Perkuat Stok

China Siap Guyur 1 Juta Ton Beras

Reporter : IRMA YULIA
Editor : FIRSTY HESTYARINI
Kamis, 19 Oktober 2023 07:20 WIB
Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso saat ditemui di Kantor Pusat Perum Bulog, Jakarta, Rabu (18/10/2023). (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
“Begitu terungkap di Banten, maka di wilayah lain mulai mereda, bukan berarti tidak mungkin timbul kembali karena sekarang ini kan beras sedang mahal,” ucapnya.

Ia melihat, para pengusaha be­ras di sejumlah daerah masih membanderol beras premium Rp 17.000 sampai Rp 21.000 per kg. Untuk itu pihaknya akan terus melakukan operasi pasar, guna men­stabilkan harga beras tersebut.

“Kalau pengusaha beras, har­ganya (untuk beras premium) tetap di atas Rp 17.000 per kilo, ya silakan bersaing dengan beras Bulog yang di kisaran Rp 11 ribuan,” katanya.

Baca juga : 500 Ribu Rice Cooker Gratis Siap Dibagikan

Terpisah, dilansir melalui akun Instagramnya @erick­thohir, Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan, Indo­nesia mendorong kerja sama peningkatan perdagangan dengan China, seperti perluasan akses pasar produk pertanian dan peri­kanan Indonesia di China.

Di saat bersamaan, lanjut Erick, Presiden China, Xi Jin­ping berkomitmen, memenuhi kebutuhan 1 juta ton beras untuk Indonesia.

“500 ribu beras ton beras dalam waktu segera, sehingga cadangan stok beras Bulog akan meningkat menjadi 2,5 juta ton,” tulis Erick, Selasa (17/10).

Baca juga : Jaga Pasokan, Pemerintah Tambah Impor Beras 1,5 Juta Ton

Sebelumnya, Presiden Jokowi mengaku, cadangan beras Pe­merintah di gudang Bulog mulai tipis. Oleh karena itu, impor beras hingga akhir tahun tak terelakkan.

Ia menegaskan, impor dilaku­kan karena produksi beras di Tanah Air berkurang lantaran ke­marau panjang di masa El Nino.

“Memang masih kurang (be­ras), sehingga dari stok yang ada di Bulog saat ini 1,7 juta ton, masih menambah lagi, sampai akhir tahun kira-kira 1,5 juta ton,” kata Jokowi di Subang, Jawa Ba­rat, Minggu (8/10).

Baca juga : Moeldoko: Pemerintah Jamin Perlindungan Terhadap Minoritas

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 19/10/2023 dengan judul Pemerintah Kantongi Komitmen Perkuat Stok, China Siap Guyur 1 Juta Ton Beras

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense