BREAKING NEWS
 

Pemerintah Gerak Cepat Garap Proyek MRT East-West

Kemacetan Bisa Berkurang, Konektivitas Wilayah Lancar

Reporter : DIDI RUSTANDI
Editor : FAZRY
Kamis, 18 Januari 2024 07:10 WIB
Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. (ANTARA/HO-Kemenko Perekonomian)

 Sebelumnya 
Airlangga berkomitmen ter­us mengawal dan memasti­kan kelancaran pembangunan proyek tersebut. Tentunya dengan didukung oleh sinergi yang kuat antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah (Pemda), dan mitra internasional.

Dia juga menekankan pentingnya proyek ini sebagai bagian dari upaya memperbaiki dan meningkatkan sistem trans­portasi massal di Jakarta.

Adsense

Menurutnya, proyek MRT East-West akan terus dilakukan upaya percepatan, karena arahan Presiden di semester I-2024 seluruh PSN dapat diselesaikan atau minimal tercapainya finan­cial close dan groundbreaking.

Arahan tersebut menjadi pe­doman bagi seluruh pemangku kepentingan yang terlibat, sehingga proyek MRT East-West ditargetkan groundbreaking pada Agustus 2024.

Baca juga : Jokowi Bangun Tol Langit

Senada, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi yang hadir dalam rapat tersebut, mendu­kung secara keseluruhan pelaksanaan proyek MRT East–West.

Disepakati bahwa kelem­bagaan proyek ini akan melibat­kan Kementerian Perhubungan sebagai executing agency, Pe­merintah Provinsi DKI Jakarta sebagai implementing agency dan PT MRTJakarta sebagai sub implementing agency.

Dalam hal pembebanan pembiayaan, disepakati bahwa proporsi loan yang digunakan, yakni 49 persen on-granting dan 51 persen on-lending.

Pemerintah Provinsi DKI Ja­karta telah berkomitmen untuk pelaksanaan pengadaan tanah di wilayah Jakarta.

Baca juga : Bisnis Panas Bumi PGE Diramal Makin Moncer

Selain itu, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah lainnya yang terlibat juga telah berkomit­men memastikan pengadaan tanah, pelaksanaan dan pengoperasian proyek MRT East–West terselenggara dengan baik.

Pengamat kebijakan publik dari Universitas Trisakti Trubus Rahadiansyah mengatakan, Pe­merintah harus berani mengam­bil keputusan meneruskan pembangunan MRT, meski banyak kritikan dari banyak pihak.

Menurutnya, pengembangan transportasi umum di Jakarta bisa menunjang pengembangan Jakarta sebagai pusat ekonomi nasional setelah tidak lagi men­jadi ibu kota.

“Pembangunan MRT harus segera direalisasikan. Integrasi transportasi di Jakarta sudah cukup mendukung, dan tinggal beberapa koneksi lagi yang perlu ditingkatkan,” kata Trubus.

Baca juga : Alam Ganjar Senang Bisa Berkumpul Bersama Komunitas Di Purwokerto

Trubus bilang, pembangunan MRT mbukan hanya mengurangi kemacetan di Jakarta. Proyek ini bisa menjadi kebanggaan karena pertama kali dilakukan oleh Pemerintah Indonesia.

“Proyek MRT juga bukan masalah untung atau rugi. Tapi ada transformasi teknologi. Pemerintah harus berani memulai pembangunan inovasi teknologi seperti MRT dan LRT,” ujarnya.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 18/1/2024 dengan judul Pemerintah Gerak Cepat Garap Proyek MRT East-West, Kemacetan Bisa Berkurang, Konektivitas Wilayah Lancar   

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense