BREAKING NEWS
 

Mulai Jumat Besok, KAI Tambah Perjalanan Dari dan Menuju Jakarta

Reporter & Editor :
FIRSTY HESTYARINI
Selasa, 7 Juli 2020 21:39 WIB

 Sebelumnya 
Secara umum, setiap pelanggan KA Jarak Jauh diharuskan berada dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, demam), suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celcius, wajib memakai masker, mengenakan pakaian lengan panjang atau jaket, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan.

Untuk informasi lebih lanjut terkait perjalanan kereta api di masa new normal, dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di (021)121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Baca juga : Pertamina Tambah Pertashop di Kabupaten Garut

Maqin memaparkan, penerapan protokol kesehatan yang ketat membuat masyarakat percaya, bahwa kereta api memiliki risiko penularan Covid-19 yang lebih rendah dibanding transportasi umum lainnya.

"Minat masyarakat akan layanan kereta api terus meningkat. Rata-rata, KAI melayani 23 ribu pelanggan KA Jarak Jauh dan Lokal per hari pada awal pengoperasian KA Reguler, dalam periode 12-17 Juni. Pada bulan Juli, rata-rata pelanggan yang dilayani sudah meningkat 50 persen, menjadi 35 ribu pelanggan per harinya," terang Maqin.

Baca juga : Kembali Terbangi Bali, Qatar Airways Siap Tambah Penerbangan ke Jakarta

Sejak pengoperasian kembali KA Reguler pada 12 Juni - 6 Juli, total KAI telah melayani 714.581 pelanggan. Peningkatan jumlah pelanggan juga ditopang dengan semakin banyaknya KA yang dioperasikan oleh KAI.

Per tanggal 10 Juli, KAI menjalankan 47 KA Jarak Jauh dan 114 KA Lokal, atau total 161 perjalanan KA. Jumlah tersebut meningkat 40 persen dibanding saat pengoperasian kembali KA Reguler, pada tanggal 12 Juni sebanyak 115 KA.

Baca juga : Mulai Jumat Besok, PSBB Transisi DKI Jilid 2 Diperpanjang 14 Hari

"Dengan semangat baru BUMN, KAI secara adaptif menyesuaikan layanan kereta api di tengah pandemi Covid-19. Hal ini menunjukkan komitmen KAI untuk tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, melalui moda transportasi kereta api," pungkas Maqin. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense