BREAKING NEWS
 

Kesejahteraan Nelayan Belum Terpenuhi

Duh, Kemiskinan Wilayah Pantai Tembus 50 Persen

Reporter : KINTAN PANDU JATI
Editor : ACHMAD ALI FUTHUHIN
Kamis, 1 Februari 2024 07:30 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy. (Foto: Dok. Kemenko PMK)

 Sebelumnya 
Menurutnya, penanganan ke­miskinan di sekitar pantai bisa mencontoh Kampung Nelayan Modern di Kabupaten Biak, Papua.

“Pelabuhan Brondong dan Paciran dapat dijadikan sebagai salah satu pilot project. Ke depan, dapat dibuatkan Inpres untuk penanganannya agar meli­batkan multi sektor,” katanya.

Sementara, Koordinator Nasional Destructive Fishing Watch (DFW) Indonesia Moh Abdi Suhufan meminta Pemerintah fokus memberdayakan ekonomi pesisir dalam rangka mengurangi tingkat kemiskinan di kawasan tersebut.

Baca juga : Kementerian BUMN Tunjuk Wiko Migantoro Jadi Wadirut Pertamina

“Program pemberdayaan eko­nomi masyarakat pesisir mesti diaktifkan dan dimassalkan dalam cakupan wilayah yang lebih luas,” ungkapnya.

Selain itu, Pemerintah harus memperbarui data dan status penduduk miskin di pesisir saat ini. Ini dilakukan dalam rangka mengetahui apakah intervensi program selama ini berpengaruh terhadap pengurangan kemiski­nan di pesisir.

Untuk diketahui, pada 2021, tingkat kemiskinan ekstrem di wilayah pesisir mencapai 4,19 persen. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan tingkat kemiskinan ekstrem nasional 4 persen.

Baca juga : BPIP Serahkan 7 Buku Tentang Pancasila ke Perpusnas

Dari seluruh kemiskinan nasional yang mencapai 10,86 juta jiwa itu, sekitar 1,3 juta jiwa atau 12,5 persen berada di wilayah pesisir.

Kemiskinan di wilayah pesisir itu tidak lepas dari pola peker­jaan masyarakat pantai yang sebagian besar menggantungkan hidupnya pada sektor perikanan tangkap.

Dari 12.510 desa yang berada tepi laut, sekitar 90 persennya memanfaatkan laut sebagai manfaat ekonomi.

Baca juga : Jelang Pilpres, Elektabilitas Paslon 02 Lampaui 50 Persen

Kegiatan ekonomi yang sangat bergantung pada kemurahan alam tersebut rentan terhadap perubahan alam dan fluktuasi harga pasar.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 1/2/2024 dengan judul Kesejahteraan Nelayan Belum Terpenuhi, Duh, Kemiskinan Wilayah Pantai Tembus 50 Persen     

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense