BREAKING NEWS
 

Dasco Cs Sambangi Pabrik Kimia Farma

Insya Allah, Obat Antivirus Murah Mudah Didapatkan

Reporter & Editor :
APRIANTO
Kamis, 29 Juli 2021 18:10 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad (tengah) mengunjungi Kimia Farma di Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/7/2021). (Foto: Dok: DPR)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua DPR yang juga sebagai Koordinator Satgas Lawan Covid-19 DPR, Sufmi Dasco Ahmad Bersama rombongan menyambangi pabrik PT Kimia Farma di Bandung, Jawa Barat, mengecek produksi obat untuk terapi penyembuhan Covid-19.

"Hari ini kami meninjau Kimia Farma untuk memastikan bahwa obat antivirus Avigan, dengan nama generi Favipiravir, sudah bisa diproduksi secara mandiri oleh Kimia Farma,” ungkap Dasco dalam keterangannya, Kamis (29/7/2021).

Baca juga : Ingat Nih, Penimbun Obat Covid-19 Bakal Dipenjara

Dasco menjelaskan, Kimia Farma merupakan bagian dari BUMN Farmasi. Perusahaan pelat merah ini telah menambah kapasitas produksi Favipiravir yang semula hanya 250 ribu butir per hari menjadi 2 juta tablet per hari.

Adsense

Dasco mengapresiasi gerak cepat Kimia Farma dalam l menambah kapasitas produksi obat tersebut.

Baca juga : Ini 5 Apotek Kimia Farma Di DKI Yang Sediakan Obat Gratis Telemedicine

“Insya Allah Kimia Farma Bersama beberapa pabrik lainnya bisa memenuhi kebutuhan obat antivirus dengan harga yang relatif terjangkau," ujarnya.

Selain Favipiravir, lanjut Dasco, Kimia Farma sedang menunggu hasil uji klinis obat Covid-19 lainnya yang bernama Molnupiravir. Menurut Dasco, seseorang yang terpapar Covid-19 tak perlu minum beragam macam obat lainnya jika telah mengonsumsi Molnupiravir.

Baca juga : Kimia Farma Diagnostika Siapkan Swab Antigen untuk Acara BUMN Muda

"Kami sangat mengapresiasi Kimia Farma. Ayo kita kibarkan bendera merah putih, jangan bendera putih, kita lawan Covid 19,” cetus Ketua Harian DPP Gerindra ini.

Dalam kunjungan itu, Dasco didampingi anggota Satgas Lawan Covid-19, antara lain Andre Rosiade, Emanuel Melkiades Laka Lena, Charles Meikyansyah, dan Sari Yuliati. Kedatangan mereka disambut Direktur Utama PT Kimia Farma Verdi Budidarmo, Direktur Produksi Andi Prazos, dan Komisaris Independen Musthofa Fauzi. [SRF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense