BREAKING NEWS
 

Jelang Hari Pencoblosan, Prabowo Hadiri Wisuda UKRI

Reporter : OKTAVIAN SURYA DEWANGGA
Editor : SRI NURGANINGSIH
Senin, 15 April 2019 17:21 WIB
Capres 02 Prabowo Subianto (tengah atas) saat memberi selamat pada para mahasiswa Universitas Kebangsaan Rebuplik Indonesia (UKRI), Senin (15/4). (Foto: BPN).

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon Presiden (capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto hari ini, Senin (15/4) menghadiri prosesi wisuda Universitas Kebangsaan Republik Indonesia (UKRI).

Eks Danjen Kopassus itu memang menjabat sebagai Ketua Yayasan Pendidikan Kebangsaan Republik Indonesia.

Adsense

Baca juga : Sebelum Hari Pencoblosan, KPU Jamin Masalah Di Malaysia Kelar

“Hari ini, Senin (15/4) siang akan ada wisuda di Universitas Kebangsaan di Padepokan Garuda Yaksa, Bojong Koneng,” ungkap Waketum Gerindra Fadli Zon di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (15/4).

Sementara besok, Selasa (16/4), Fadli menyebut Prabowo akan meresmikan masjid di dekat kediamannya, Hambalang, Jawa Barat. Prabowo dijadwalkan meresmikan masjid itu pukul 12.00 WIB.

Baca juga : Soal Surat Suara Tercoblos, Polisi Malaysia Rese

Menurutnya, Prabowo membangun masjid itu sebagai nazar. “Sudah beberapa waktu lalu sebenarnya selesai, tapi baru ada kesempatan besok akan diresmikan,” katanya.

Masjid itu diberi nama 'Nurul Waton'. Wakil Ketua Partai Gerindra itu menyebut, nama ‘Nurul Waton’ merupakan pemberian Ustadz Adi Hidayat saat bertemu Prabowo, beberapa hari lalu. Sayang, Fadli tak mengungkapkan arti nama itu. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense