BREAKING NEWS
 

Mendiang Jane Shalimar Sempat Merespon Voice Note Dari Annisa Pohan

Reporter & Editor :
FIRSTY HESTYARINI
Minggu, 4 Juli 2021 13:08 WIB
Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono bersama mendiang Jane Shalimar semasa hidup. (Foto: Twitter)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) turut berbelasungkawa atas wafatnya artis yang juga politisi partai berlambang mercy, Jane Shalimar Jashkilka.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Hari ini, kita kembali kehilangan sahabat kita @JaneSha_111 . Atas nama pribadi, keluarga dan keluarga besar @pdemokrat saya menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Jane ke Rahmatullah," tutur AHY via akun Twitternya, Minggu (4/7).

Baca juga : Menpora : Timnas Sepakbola Harus Dipersiapkan Sejak Usia Dini

Dalam seminggu terakhir, melalui pemantauan dokter Gobind, AHY dan istri, Annisa Pohan terus mengikuti perkembangan almarhumah saat dirawat di RS.

"Meski dalam kondisi kritis dan ditidurkan, istri saya @AnnisaPohan sempat mengirimkan voice note kepada Jane memberikan semangat utk bisa sembuh. Almarhumah sempat merespon," ungkap AHY.

Baca juga : Menteri Sandi Siap Dukung Salatiga Menuju Kota Gastro History

Ia mengisahkan, persahabatannya dengan mendiang Jane dimulai, pada saat ia berjuang di Pilkada Jakarta.

Adsense

Jane selalu hadir dan memberikan support dalam setiap kegiatan kampanye AHY. "Dia juga mendukung kepengurusan DPP Partai Demokrat di bawah kepemimpinan saya," kata putra pertama Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense