BREAKING NEWS
 

Piala Presiden, Ini 3 Pemain Jepang Yang Bakal Bela Persija

Reporter & Editor :
SAIFUL BAHRI
Rabu, 15 Juni 2022 12:38 WIB
Pemain asal Jepang, Daisuke Kobayashi. (Foto : Persija)

RM.id  Rakyat Merdeka - Manajemen Persija Jakarta memborong tiga pemain asal Jepang di musim Liga 1 2022/2023. Ketiganya sudah akan memperkuat Persija di ajang Piala Presiden  2022.

Ketiga pemain Jepang yang baru bergabung bersama skuad Macan Kemayoran adalah Norito Hashiguchi, Ryohe Miyazaki, dan Daisuke Kobayashi.

Baca juga : Lawan PSS, Pendekar Cisadane Bakal Evaluasi Total

Ketiga pemain tersebut akan ikut bermain di Piala Presiden 2022.  Norito Hashiguci, pemain berumur 26 tahun ini bermain sebagai penyerang sayap dan pemain tengah. Ada pun pengalaman berkariernya di Mongolian Premier League, Bangladesh Premier League, dan Lithuania A League.

Adsense

Norito pun pernah memenangkan trofi MFF Cup (Mongolia) bersama Atlethic220.

Baca juga : Pasca Pandemi Covid, Pemerintah Terus Dorong Pemulihan Layanan Pendidikan

Ryohei Miyazaki, pemain kelahiran tahun 1995, memiliki pengalaman bermain di Jepang, Polandia, Amerika Serikat, Malaysia, dan Serbia. Ryohei bermain di posisi penyerang sayap, gelandang serang, dan 2nd striker

Daisuke Kobayashi (29 tahun) berposisi sebagai gelandang. Dari ketiga pemain Jepang yang mengikuti trial, Daisuke menjadi satu satunya pemain yang memiliki pengalaman bermain di Indonesia. 

Baca juga : PLN Jaga Daya Beli Masyarakat & Lindungi Pelanggan Listrik Subsidi

Dirinya terdaftar sebagai pemain Bali United di AFC Cup 2020. Selama berkarier, Daisuke pernah bermain di beberapa negara Asia Tenggara, seperti Thailand, Kamboja, Filipina, Vietnam, dan Indonesia.

Mereka akan bermain bersama tim muda Macan Kemayoran, di dua pertandingan pertama Piala Presiden, ini merupakan strategi yang direncanakan Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll untuk mengukur kemampuan Ketiga pemain jepang dan juga kemampuan dari tim muda Persija.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense