BREAKING NEWS
 

Wales Vs Italia : Awas, Tekanan Bale Cs!

Reporter & Editor :
SAIFUL BAHRI
Minggu, 20 Juni 2021 11:53 WIB
Bintang Wales, Gareth Bale . (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Timnas Italia akan menghadapi Wales di Olimpico Roma pada laga ketiga Grup A Piala Eropa 2020, Minggu (19/6) malam. Wales siap memberi tekanan Italia.

Italia sudah aman lolos ke-16 besar Piala Eropa 2020. Namun Gli Azzurri siap memburu status sebagai pemuncak Grup A Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, menegaskan tim asuhannya bakal tetap mengincar tiga angka atas Wales meski, mereka sudah pasti melaju ke 16 besar.

Baca juga : Jaga Kelestarian Alam, BNI Terus Kembangkan Hutan OrganikĀ 

"Kami selalu bermain untuk menang, itulah prinsip kami dan akan selalu kami pegang. Kami tidak memiliki masalah apakah kami akan memainkan pertandingan berikutnya di London atau Amsterdam, tidak ada bedanya, "ujar Mancini dikutip dari Football Italia.

Di sisi lain, penggawa timnas Wales, Gareth Bale, sangat optimistis jelang laga pamungkas grup A Euro 2020 melawan Italia. Bale mengatakan timnya bakal berusaha keras mengakhiri tren gemilang Italia dan melaju ke babak 16 besar sebagai juara grup A.

Adsense

Baca juga : Italia 3-0 Swiss, Azzurri Menuju 16 Besar

Wales saat ini duduk di posisi kedua grup A dengan perolehan empat poin, terpaut dua angka dari Italia. Skuat besutan Robert Page bakal finis sebagai juara grup A andai berhasil mengalahkan Gli Azzurri malam nanti.

“Kami ingin mencoba mengalahkan Italia dan menjadi juara grup A. Menurut saya, itu merupakan pendekatan terbaik untuk pertandingan melawan Italia. Kami akan berusha keras demi mencapai target tersebut,” ujar Gareth Bale dikutip dari Football Italia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense