Dark/Light Mode

Puteri Indonesia Lingkungan 2019 Wakili Indonesia di Forum PBB

Minggu, 6 Oktober 2019 10:50 WIB
Jolene Marie Rotinsulu (Foto: Istimewa)
Jolene Marie Rotinsulu (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sebuah cerita membanggakan datang dari Puteri Indonesia Lingkungan 2019, Jolene Marie Rotinsulu. Dia menjadi salah satu pembicara inspiratif dalam acara Global Landscape Forum (GLF) New York Restore The Earth, di Gedung PBB (United Nations Headquarters), New York, Sabtu (28/9).

"United Nations mempercayakan saya untuk menjadi salah satu pembicara di forum internasional. Kesempatan yang juga datang diberikan Yayasan Puteri Indonesia dan Mustika Ratu, mereka mendukung saya luar biasa," Jolene kepada, Rakyat Merdeka.

Baca juga : Peduli Lingkungan, Pelindo lll Kucurin Dana Rp 2,4 M

Di depan pemimpin dunia, organisasi lingkungan dunia, aktivis lingkungan, musisi, dan 700 delegasi, Jolene menyampaikan materi dengan tema Green Earth With Green Generation. Yakni soal bagaimana menghentikan degradasi tanah dan air tanpa menggunakan plastik sekali pakai.

"Saya berkeyakinan bahwa bumi hijau akan terwujud dengan adanya sebuah generasi. Generasi yang menjaga dan memilihara keberlangsungan bumi dengan menerapkan gaya hidup yang ramah lingkungan (green lifestyle) dengan tidak menggunakan plastik sekali pakai salah satunya," kata dia menjelaskan lagi.

Baca juga : Indonesia Siap Pamer Kemampuan Industri 4.0 di Hannover Messe 2020

Dalam pidatonya, Jolene juga berbicara mengenai kesadaran tentang pentingnya peranan masyarakat. "Khususnya Generasi Hijau yang terdiri dari kaum remaja atau milenial untuk bersama-sama dalam menyelamatkan atau mengembalikan bumi yang kita cinta ini," tambahnya menjelaskan.

Menurutnya, sampai sekarang, tidak ada planet lain selain bumi yang menjadi tempat tinggal kita bersama. Dampak dari sampah plastik telah terjadi di depan mata dengan berbagai kerusakan dan kerugian baik untuk bumi maupun mahluk hidup.

Baca juga : Cabut Dari Indonesia, Kemenperin Mau Panggil Pepsi

"Tidak ada jalan lain, selain menyelamatkan dan mengembalikan kesehatan Bumi melalui kepedulian dan aksi nyata mulai sekarang juga. Untuk mendukung aksi, saya membuat kampanye dengan tag line Green Earth With Green Generation melalui berbagai kegiatan seperti edukasi, sosialisasi, kampanye dan aksi nyata," lanjut dara berusia 23 tahun itu.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, Putri Kus Wisnu Wardani, mengatakan, pihaknya bangga bisa mengirimkan Jolene ke panggung PBB. "Ini pertama kalinya anak kami berhasil menjadi pembicara di forum bergengsi dunia. Ini menunjukan betapa Puteri Indonesia telah mendapatkan tempat baik di tingkat nasional maupun internasional," tandasnya. [MER]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.