Dark/Light Mode

Usul Pembentukan Panja Netralitas TNI Memantik Pro Kontra Di Senayan

Bobby Adhityo Rizaldi: Belum Perlu DPR Membentuk Panja

Minggu, 12 November 2023 06:06 WIB
Bobby Adhityo Rizaldi, Anggota Komisi I DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Bobby Adhityo Rizaldi, Anggota Komisi I DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Bagaimana Anda melihat usul tentang pembentukan Panitia Kerja (Panja) Netralitas TNI?

Saat ini, belum perlu membentuk Panja tersebut.

Karena, saat ini belum ada indikasi ketidaknetralan TNI. Kecuali, sudah ada kejadian intervensi pada tahapan Pemilu. 

Kita juga perlu memastikan, apakah Panja itu perlu dibentuk atau tidak, apakah ada manfaatnya. Jangan sampai hanya menimbulkan polemik, apalagi dalam masa persiapan pelaksanaan Pemilu.

Baca juga : TB Hasanuddin: Panja Ini Supaya TNI Tetap Netral

Apa yang membuat Panja dapat dibentuk?

Misalnya, ada mobilisasi pengerahan untuk mendukung pihak tertentu, yang sudah dinyatakan pelanggaran oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sebagai wasit Pemilu. Tapi, saat ini tidak ada laporan itu.

Apa saran Anda?

Kita harus obyektif dan memerlukan kebersamaan agar Pemilu berjalan damai, netral. Kita perlu berprasangka baik, percaya terhadap instrumen negara.

Baca juga : Banteng Senayan Ngasah Tanduk

Menurut Anggota Komisi I DPR dari Fraksi PDIP TB Hasanuddin, indikasi sudah terlihat karena pencalonan KSAD sebagai calon Panglima TNI seperti tergesa-gesa. Tanggapan Anda?

Itu bisa dipertanyakan dalam uji kepatutan dan kelayakan Calon Panglima TNI, Senin nanti. Tidak perlu melalui Panja.

Bagaimana dengan spekulasi, calon Panglima TNI punya kedekatan dengan Presiden Jokowi?

Soal kedekatan, rasanya sama saja dengan Panglima TNI sebelum-sebelumnya, tidak ada hubungan keluarga. 

Baca juga : Djayadi Hanan: 21,5 Persen Pemilih Belum Memutuskan Pilihan

Komisi I DPR harus objektif, tidak subjektif. Dekat itu maksudnya apa. Apakah keluarga. Bukan keluarga, sukunya saja berbeda. 

Kedekatan bukan persoalan ya?

Panglima TNI adalah instrumen Kepala Negara, tentu harus memiliki komunikasi yang intens dengan Presiden, atau dalam hubungan sebelumnya. Itu masih dalam batasan yang obyektif, bukan subyektif. NNM

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu, 12 November 2023 dengan judul "Usul Pembentukan Panja Netralitas TNI Memantik Pro Kontra Di Senayan, Bobby Adhityo Rizaldi: Belum Perlu DPR Membentuk Panja"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.