Dark/Light Mode

Transformasi Karir di Era Robotika: Menggali Peluang Dalam Masa Depan Kerja

Jumat, 10 Mei 2024 00:11 WIB
ROBOTIKA DAN KECERDASAN BUATAN, https://portalpublikasi.id/2023/05/13/perkembangan-teknologi-kecerdasan-buatan-artificial-intelligence-atau-ai/
ROBOTIKA DAN KECERDASAN BUATAN, https://portalpublikasi.id/2023/05/13/perkembangan-teknologi-kecerdasan-buatan-artificial-intelligence-atau-ai/

Dalam era society 5.0 sekarang, teknologi telah terus berkembang dengan laju yang tidak terduga-duga setiap harinya. Hal ini tentu saja akan bermanfaat dan berpotensi tinggi dalam menciptakan lingkungan dan peluang kerja berkelanjutan di masa depan. Akhir-akhir ini robotika dan masa depan pekerjaan telah menjadi subjek yang sangat relevan dalam konteks pengembangan karier.

Dalam beberapa tahun terakhir, teknologi robotika telah berkembang dengan cepat dan telah mempengaruhi cara kerja serta peluang karir diberbagai sektor. Teknologi ini menawarkan solusi bagaimana meningkatkan efisiensi, produktifitas, dan kualitas pekerjaan, serta membantu meningkatkan kemampuan manusia dalam memecahkan masalah. Hal ini tentu saja akan meningkatkan kualitas pekerjaan produsen yang akan berujung pada meningkatnya kepuasan konsumen pada suatu bidang pekerjaan.

Kemampuan manusia dalam menganalisis data, desain produk, pengembangan sistem menjadi salah satu manfaat perkembangan teknologi robotika dan AI. Karena hal itu, manusia dapat lebih mempersiapkan alternatif penyelesaian sebuah masalah dengan sistem analisis canggih melalui beragam data yang ada. Berikut adalah beberapa contoh bagaimana robotika dapat membantu menciptakan peluang karir yang berkelanjutan:

Baca juga : Di WEF, Airlangga Beberin Peran UMKM Dalam Penyerapan Tenaga Kerja

Meningkatkan Efisiensi

Robot dapat digunakan untuk mengambil alih tugas jangka panjang dan berulang-ulang dengan kecepatan dan konsistensi yang lebih tinggi daripada manusia. Robot juga dapat bekerja tanpa kelelahan dengan kesalahan yang minim serta dapat mengurangi waktu henti produsi. Hal tersebut akan dapat meningkatkan kualitas dan jumlah produksi sebuah produk. Dengan demikian, pekerjaan yang terkait dengan robotika seperti insinyur, teknisi, dan operator robot dapat menjadi sangat penting. Pekerjaan-pekerjaan tersebut dapat menciptakan lapangan kerja yang berkelanjutan dalam rangka penggunaan teknologi yang lebih efisien.

Meningkatkan Kualitas

Baca juga : Peringati Hari Kartini, Elnusa Dukung Potensi Perempuan dan Kesetaraan Gender

Dengan menggunakan sistem robotika dalam sebuah proses produksi, perusahaan dapat memastikan konsistensi dan kualitan produk yang lebih tinggi. Robot dapat melakukan tugas-tugas dengan presisi yang sulit atau memerlukan ketelitian tinggi. Hal tersebut akan dapat meningkatkan standar sebuah produk. Dengan meningkatnya standar kualitas produk perusahaan kepuasan pelanggan akan dapat terjamin. Dengan demikian peningkatan reputasi perusahaan akan terjaga dan menarik minat masyarakat banyak.

  • Meningkatkan Kemampuan pekerja

Meskipun robot dalam beberapa kasus mengambil alih tugas-tugas tertentu, mereka juga dapat meningkatkan peluang bagi para pekerja. Peluang tersebut tentu saja berkaitan dengan peningkatan keterampilan dalam mengelola, memelihara, menjaga, dan memprogram teknologi tersebut. Dengan para pekerja yang mengelola dan robot yang melakukan sebuah pekerjaan, hubungan saling menguntungkan akan dapat meningkatkan kualitas sebuah pekerjaan.

  • Meningkatkan Inovasi

Teknologi robotika memungkinkan perusahaan untuk berekspeerimen dalam pengembangan desain dan proses produksi baru yang tidak mungkin dilakukan secara manual. Hal ini akan membantu perusahaan dalam menghasilkan inovasi baru dan dalam prosesnya dapat meningkatkan daya saing perusahaan. Dengan analisis data oleh sebuah sistem AI, faktor-faktor kelebihan dan kekurangan sebuah produk akan dapat teranalisis dengan mudah. Hal ini akan membantu perusahaan dan pekerja untuk dapat menciptakan produk akhir yang lebih mutakhir.

  • Meningkatkan Keamanan pekerjaan

Baca juga : Lestari Moerdijat: Pemda Harus Mampu Manfaatkan Peluang di Masa Libur Lebaran

Dengan menggunakan robot, pekerjaan yang membutuhkan tugas-tugas yang berbahaya atau berat akan dapat teratasi tanpa adanya ancaman keselamatan. Hal ini tentu saja akan meningkatkan keamanan kerja dan menjauhkan manusia dari pekerjaan yang berpotensi membahayakan nyawa seorang pekerja. Dengan menggunakan robot untuk tugas-tugas seperti ini, resiko kecelakaan kerja dapat dikurangi secara signifikan.

Dalam berbagai kasus dan analisis pada beragam jenis pekerjaan, robotika dapat membantu menciptakan peluang karir yang berkelanjutan dengan meningkatkan efisiensi, kualitas, kemampuan, inovasi, dan keamanan dalam produksi dan layanan. Untuk menghadapi memanfaatkan peluang yang ditawarkan oleh teknologi robotika, pekerja haruslah bisa beradaptasi. Para pekerja harus mulai memiliki kompetensi yang lebih tinggi dalam teknologi informasi dan komunikasi. Mengasah kemampuan dalam pengembangan kualitas, efisiensi, dan inovasi kerja menggunakan teknologi yang ada dan akan berkembang harus dilakukan. Hal tersebut merupakan usaha yang harus dilakukan agar tetap berkelanjutan dalam masa depan pekerjaan dan tidak termakan oleh zaman.

Rafka Kumara Aradea
Rafka Kumara Aradea
Mahasiswa

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.