Dark/Light Mode

Buruh Nilai Polri Sudah Banyak Berubah Dan Humanis

Selasa, 7 Desember 2021 22:06 WIB
Direktur LBH DPP SBSI, Hechrin Purba. (Foto: ist)
Direktur LBH DPP SBSI, Hechrin Purba. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur Lembaga Bantuan Hukum Dewan Pimpinan Pusat Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI), Hechrin Purba mengapresiasi, kinerja Polri dalam pengayoman dan penegakan hukum.

“Apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja keras jajaran Polri dalam menangani pandemi Covid-19, pengungkapan pinjol ilegal dan lain-lainnya,” ujar Hechrin, Selasa (7/12).

Baca juga : Anies Perintahkan Anak Buahnya Pelototi Pengerjaan Sumur Resapan

Dia juga memberi jempol buat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang menindak tegas dan memberikan sanksi terhadap anggotanya yang  melanggar kode etik dan meresahkan masyarakat. Menurut dia, Kapolri telah memenuhi rasa keadilan melalui penyelesaian dengan prinsip keadilan restoratif.

Dia mengimbau, kepada masyarakat untuk melaporkan pelanggaran atau kejahatan kepada Polri. Apalagi, Polri dibentuk sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.

Baca juga : Tahun Baru, Beban Baru

“Institusi Polri sudah banyak mengalami perubahan dalam hal pendekatan yang lebih humanis dan transparansi. Saya sebagai aktivis Buruh berharap prestasi saat ini dapat dipertahankan oleh Kapolri dan jajaran,” ujarnya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.