Dark/Light Mode

Wakapolri Dan Dirut BEI Resmikan Kantor Pusat Startup Unicorn Ajaib

Selasa, 29 Maret 2022 11:30 WIB
Peresmian kantor pusat baru unicorn Ajaib di Gedung Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (29/3
Peresmian kantor pusat baru unicorn Ajaib di Gedung Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (29/3

RM.id  Rakyat Merdeka - Startup Unicorn ke-7 di Indonesia dan yang pertama di bidang investasi di Asia Tenggara, Ajaib, secara resmi memperkenalkan kantor pusat baru di Gedung Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (29/3).

Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Komjen. Pol. Gatot Eddy Pramono, turut hadir meresmikan pembukaan kantor pusat Ajaib Grup bersama dengan Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Inarno Djajadi dan Komisaris Utama Ajaib Andi Gani Nena Wea.

Dalam sambutannya, Wakapolri Gatot Eddy Pramono menyampaikan pentingnya mendukung anak muda Indonesia dalam menciptakan jasa keuangan digital.

Baca juga : Bali Mulai Bangkit, Bamsoet Resmikan Restoran South Eat Kitchen Di Sanur

“Anderson (CEO Ajaib Grup) ini merupakan sosok anak muda yang hebat dan inspiratif, dalam usia yang cukup muda, berhasil membawa Ajaib sedemikian cepatnya menjadi salah satu Unicorn di Indonesia. Jika mampu menjadi Unicorn kurang dari 3 tahun, maka kita berharap dalam 2-3 tahun ke depan bisa menjadi Decacorn Indonesia selanjutnya,” ujarnya dalam keterangan, Selasa (29/3).

“Saya berharap akan ada lebih banyak lagi generasi muda yang dapat berkontribusi dalam mendongkrak kemajuan Indonesia,” tambah Gatot.

CEO Ajaib Grup Anderson Sumarli mengatakan seiring pertumbuhan minat masyarakat terhadap investasi, dibutuhkan pula edukasi yang baik dan konkrit.

Baca juga : Menpora Dan Bobby Nasution Bahas Rencana Renovasi Stadion Teladan Medan

"Ajaib sangat mengapresiasi pihak kepolisian yakni Bapak Gatot serta jajarannya, yang bergerak cepat dan sigap agar anak muda Indonesia tidak masuk ke jurang investasi bodong," ujar Anderson.

Acara ini juga dihadiri oleh Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto, yang serta Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri Irjen. Pol. Johanis Asadoma, dan Kakorpolairud Baharkam Polri Irjen. Pol. Verdianto Iskandar Bitticaca.

Anderson juga mengapresiasi dukungan dari berbagai pihak atas kesuksesan yang dicapainya.

Baca juga : Legislator PPP Resmikan Kantor PCNU Di Sulsel

"Terima kasih, selama ini kami mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak terutama dari Bursa Efek Indonesia, Pak Inarno, serta KSEI dan KPEI, sehingga dalam kurun waktu kurang dari 3 tahun berdiri, kami berhasil mendorong pertumbuhan investor ritel di pasar modal Indonesia, terutama di kalangan generasi muda," pungkas Anderson. [NOV]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.