Dark/Light Mode

Naik Transportasi Umum Ke Cikarang

Menhub Optimis Produktivitas Warga Jabebeka Terdongkrak

Sabtu, 2 April 2022 10:00 WIB
Menhub Budi Karya Sumadi (kedua dari kiri) bersama Menkeu Sri Mulyani saat menaiki KRL ke Stasiun Cikarang. (Foto: Ist)
Menhub Budi Karya Sumadi (kedua dari kiri) bersama Menkeu Sri Mulyani saat menaiki KRL ke Stasiun Cikarang. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Stasiun Cikarang dan Shuttle Bus DAMRI Rute Stasiun Cikarang-Hollywood Junction- Kota Jababeka baru saja diresmikan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani. Hal tersebut akan memudahkan masyarakat untuk menuju Cikarang, khususnya Kota Jababeka.

Menhub Budi Karya menilai, kemudahan ini akan mendorong produktivitas warga setempat. Sehingga ekonomi ikut terdongkrak.

"Integrasi antarmoda di Stasiun Cikarang ini akan mendukung aksesibilitas menuju kawasan industri sehingga mendorong peningkatan ekonomi," kata Budi dalam keterangan pers saat peresmian di Stasiun Cikarang, dikutip Jumat (1/4).

Baca juga : Harga BBM Dan Makanan Terancam Melambung

Dalam peresmian ini Menteri Perhubungan Budi Karya dan Menteri Keuangan Sri Mulyani memanfaatkan layanan transportasi umum menuju Jababeka. Saat tiba para pejabat negara ini langsung naik bus DAMRI jenis microbus dari Kota Jababeka ke Stasiun Cikarang.

Menhub berharap, saat nanti beroperasi pada 4 April 2022 masyarakat betul-betul memanfaatkan kemudahan transportasi ini. Jadwal keberangkatannya, setiap 1 jam sekali, dari pukul 05.30 sampai 17.30. "Semoga produktivitas masyarakat di sekitar ikut meningkat," harap BKS, sapaan akrab Budi Karya Sumadi.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub, Zulfikri yakin integrasi antar moda di Stasiun Cikarang bisa mendorong masyarakat kembali ke angkutan yang ramah lingkungan. Selain itu juga mengakomodasi pertumbuhan masyarakat dari dan menuju Cikarang.

Baca juga : Kasus Korupsi Proyek IPDN, KPK Buka Peluang Jerat PT Waskita Karya Sebagai Tersangka

"Ini akan memudahkan untuk menggunakan transportasi umum karena selama ini banyak menggunakan transportasi pribadi," katanya.

Sementara Direktur Utama DAMRI Setia N. Milatia Moemin menyebut layanan tersebut akan menambah layanan bagi pengguna Commuter Line/KRL dari Stasiun Cikarang untuk menggunakan DAMRI.

“DAMRI mengerahkan armada bus terbaik jenis microbus berkapasitas 12 pelanggan yang akan dioperasikan untuk mendukung layanan tersebut,” terang Milatia.

Baca juga : Membunuh Oposisi Bukan Gaya Jokowi

DAMRI memberikan tarif promo sebesar Rp 10.000 pada tahap awal untuk perjalanan dari Stasiun Cikarang menuju Hollywood Junction Jababeka maupun sebaliknya. Layanan rute Stasiun Cikarang-Hollywood Junction Jababeka beroperasi setiap Senin sampai Sabtu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.