Dark/Light Mode

Jelang Pensiun dari BI

Mirza Blusukan ke Bali dan Banyuwangi Temui UMKM

Minggu, 7 Juli 2019 20:34 WIB
Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia Mirza Adityaswara (kanan), mengunjungi pengrajin kain tenun songket yang tergabung dalam Kelompok Tenun Putri Mas, salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan BI di Negara, Bali Utara, Jumat (5/7). Tampak Ketua Kelompok Tenun Putri Mas I Ketut Widiadnyana (kiri) bersama isterinya, Luh Wayan Sriadi,
berpose sambil memamerkan salah satu kain tenun hasil karya mereka. (Foto: Kartika Sari/Rakyat Medeka)
Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia Mirza Adityaswara (kanan), mengunjungi pengrajin kain tenun songket yang tergabung dalam Kelompok Tenun Putri Mas, salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan BI di Negara, Bali Utara, Jumat (5/7). Tampak Ketua Kelompok Tenun Putri Mas I Ketut Widiadnyana (kiri) bersama isterinya, Luh Wayan Sriadi, berpose sambil memamerkan salah satu kain tenun hasil karya mereka. (Foto: Kartika Sari/Rakyat Medeka)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menjelang mengakhiri masa tugasnya pada 24 Juli mendatang, Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia (BI) Mirza Adityaswara, blusukan ke Bali Utara dan Banyuwangi, akhir pekan lalu. 

Selain menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan media massa Jumat malam (5/7), Mirza juga mengunjungi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan BI.

UMKM yang dia kunjungi antara lain Kelompok Tenun Putri Mas, di Negara, Bali Utara, Jumat (5/7). Kelompok Tenun Putri Mas sudah lima tahun dibina BI. Ketua Kelompok Tenun Putri Mas I Ketut Widiadnyana bersama isterinya, Luh Wayan Sriadi, sangat gembira dikunjungi Mirza dan rombongan.

“Selamat datang Pak Mirza dan rombongan. Terima kasih kami sudah dibantu dan dibina BI. Produksi kain tenun kami baik kualitas maupun kuantitasnya juga semakin baik sejak dibina BI,” kata Ketut dengan sumringah.

Tak lupa dia meminta Mirza untuk menorehkan nama dan tandatangannya di salah satu kain tenun karya mereka. “Ayo pak mohon tandatangan dan jangan lupa tulis namanya. Nanti kain tenunnya akan saya pajang. Semoga suatu saat nanti, Pak Jokowi juga akan datang ke sini,” harap Ketut.

Baca juga : Kemendagri Tegaskan Pemilihan Wagub DKI Harus Sesuai UU

Mirza pun memenuhi permintaan Ketut. Dia menandatangani kain tenun yang disodorkan Ketut. Pada kesempatan itu, Mirza dan isteri memuji kain tenun yang dihasilkan para pengrajin dari Kelompok Tenun Puteri Mas.

“Kualitas kain tenunnya sangat bagus dan indah. Semoga akan semakin laris di pasaran,” katanya.

Pada kesempatan itu, Mirza didampingi Direktur Eksekutif Direktorat Komunikasi Onny Widjayanto, Asisten Gubernur Departemen Manajemen Strategis & Tata Kelola BI Dyah Nastiti, Direktur Eksekutif Departemen Statistik BI Yati Kurniati, Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan & Kepatuhan Laporan BI Farida Peranginangin dan Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Bali Causa Iman Karana.

Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia Mirza Adityaswara (tengah berbaju batik) didampingi Direktur Eksekutif Direktorat Komunikasi Onny Widjayanto, dan perwakilan yang lainnya mengunjungi UMKM binaan BI yang tergabung dalam kelompok Tenun Putri Mas. (Foto: Kartika Sari/Rakyat Merdeka).

Setelah itu, Mirza dan rombongan mengunjungi UMKM binaan BI lainnya yang tergabung dalam Kelompk Subak Abian Dana Amrtha Sari yang bergerak di sektor perkebunan kakao dan cokelat di Jembrana. Kelompok ini dipimpin sang Ketua, I Ketut Jeggog.

Mirza dan rombongan tampak sangat menikmati kunjungannya ke kawasan yang lumayan terpencil dan jauh dari tujuan pusat wisata mainstream di Pulau Dewata. Dia rela blusukan di bawah teriknya sinar matahari dan berjalan di atas tanah berlumpur saat mengunjugi kebun kakao dan bertemu dengan para petani. 

Mirza Adityaswara memetik buah kakao saat mengunjungi petani binaan BI yang tergabung dalam Kelompok Koperasi Subak Abian Dana Amrtha Sari di Jembrana, Bali Utara, Jumat (6/7). (Foto: Kartika Sari/Rakyat Merdeka).

Baca juga : Jelang Musim Haji, Mandiri Syariah Siapkan Penukaran Riyal Sampai Rp 377,2 M

Kelompok petani kakao yang menghasilkan cokelat itu, sudah dua tahun dibina BI. Produk kakaonya sudah berhasil diekspor antara lain ke Jepang dan Prancis. Kepada Mirza, para petani mengakui, sejak dibina BI, hasil panen kakao mereka bertambah tiga kali lipat dari 650 kilogram per tahun menjadi 2 ton pada 2018.

Dengan ramah, Mirza menyapa para pengrajin petani kakao yang dikunjunginya. “Saya sangat senang karena hasil produksi kakao kelompok tani binaan BI ini bertambah tiga kali lipat. Saya berharap agar bapak-bapak dan ibu-ibu sebagai mitra binaan BI, bisa bekerja lebih giat dan keras lagi sehingga mampu menghasilkan produk berkualitaa yang bisa dijual ke pasar domestik maupun mancanegara,” pesan Mirza.

Disambut Bupati Anas

Dari Bali Utara, Sabtu pagi (6/7), Mirza dan rombongan bertolak ke Banyuwangi. Di sana, dia bertemu Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas. Pada kesempatan itu, di hadapan Bupati Anas, Mirza menyampaikan Bantuan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) kepada 7 Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) berupa sarana transportasi roda tiga untuk peningkatan efisiensi distribusi pangan.

Mirza Adityaswara didampingi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas (kiri) secara simbolis memberikan bantuan PSBI kepada para pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), Sabtu (6/7). (Foto: Kartika Sari/Rakyat Merdeka).

Para penerima bantuan PDBI di Banyuwangi tersebut, yakni Bumdes Al Barokah dari Desa Gambor, Kecamatan Singojuruh, BUMDes Basma Panca dari Desa Sumberbulu, Kecamatan Songgon, BUMDEs Citra Mandiri dari Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro.

Baca juga : Tentukan Lokasi dan Target Tinggi PB FORKI

Selanjutnya BUMDes Mitra Usaha dari Desa Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo, BUMDes Rogo Utomo dari Desa Rogojampi, Kecamatan Rogojampi, BUMDes Trimaret dari Desa Sumbersari, Kecamatan Srono dan BUMDes Bumi Asri dari Desa Temuasri, Kecamatan Sempu.

Selain itu, Mirza juga menyerahkan bantuan PSBI kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwi) berupa sarana prasarana wisata. Yakni: rumah adat, penunjuk jalan, toilet, homestay, dan sound system. [TIK]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.