Dark/Light Mode

Perluas Konservasi Terumbu Karang

PKT Gelar Sertifikasi Menyelam Bagi Nelayan Binaan

Senin, 18 Juli 2022 08:19 WIB
Foto: Dok. PKT
Foto: Dok. PKT

 Sebelumnya 
"Jadi, saat menjalankan program dapat meminimalisasi risiko yang bisa saja terjadi di bawah air," ujarnya.

Melalui bekal pelatihan dan sertifikasi, kata dia, nelayan binaan dari kelompok Karaka didorong untuk mampu memantau dan monitoring perkembangan terumbu buatan. Sehingga, potensi kerusakan terumbu oleh beragam faktor bisa diantisipasi.

Kelangsungan terumbu karang sebagai salah satu sumber kehidupan ekosistem laut harus dijaga. Terlebih, dengan perluasan penurunan terumbu buatan oleh PKT setiap tahun, kemampuan nelayan binaan untuk melakukan perawatan hingga monitoring perlu ditingkatkan, agar kesinambungan ekosistem perairan Bontang semakin terjaga.

Baca juga : Perkuat Ketahanan Pangan, BMKG Gencar Edukasi Petani Lewat SLI

Selain itu, sertifikasi ini juga untuk peningkatan kompetensi dan kemampuan nelayan binaan agar optimalisasi program tercapai secara maksimal.

"Menyelam tidak bisa sembarangan, perlu bekal serta pengetahuan khusus yang wajib dipenuhi," ujarnya.

Sasaran utama sertifikasi ini, menurut Anggono tak hanya difokuskan untuk mendukung program terumbu buatan PKT, tapi juga aktivitas lain yang sifatnya positif terhadap ekosistem perairan dan bermanfaat bagi masyarakat Bontang. I

Baca juga : Luaskan Area Layanan Di Karawang, PPLI Gelar Sosialisasi AMDAL

nstruktur Noble Dive Resort Bali I Putu Mangku menerangkan, pelatihan dan sertifikasi yang diberikan mencakup dasar teori hingga pengenalan alat. Serta, tata cara dan metode yang wajib dilakukan para penyelam untuk diterapkan melalui praktik.

Setelah para peserta mampu memahami teori dan praktik secara benar, baru dilaksanakan sertifikasi untuk melihat kemampuan para penyelam mengimplementasikan materi dengan baik.

"Pelatihan dan sertifikasi ini juga upaya untuk meningkatkan aspek keselamatan, dengan saling menjaga antar sesama penyelam selama melakukan aktivitas di bawah air," ungkapnya.

Baca juga : TelkomGroup Kembali Gelar Kompetisi Futsal Di Semarang

Sementara itu, Ketua Kelompok Nelayan Karaka Yusta menambahkan, pihaknya akan berupaya maksimal mendukung program terumbu buatan PKT, seiring pembinaan dan pemberdayaan dalam hal monitoring perkembangan terumbu secara berkala.

"Kami ucapkan terima kasih telah dibina dan diberdayakan pada program ini. Semoga, kami bisa berkontribusi dalam menjaga ekosistem perairan Bontang, serta bermanfaat bagi masyarakat," ujar Yusta.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.