Dark/Light Mode

Kurang Dari 7 Jam

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Di Tol Batang

Selasa, 6 September 2022 12:07 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

 Sebelumnya 
Pasca kejadian, Rivan pun langsung mengunjungi korban luka-luka yang tengah dirawat RSI Weleri Kendal, guna memastikan keterjaminan seluruh korban kecelakaan dan mendapatkan pelayanan terbaik dari pihak rumah sakit.

Setelah itu, dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada keluarga korban meninggal dunia.

Baca juga : Nggak Sampai 7 Jam, Korban Kecelakaan Tol Semarang-Batang Terima Santunan

"Sudah tugas Jasa Raharja melindungi masyarakat Indonesia, serta memastikan kecepatan penyerahan santunan untuk membantu meringankan beban keluarga korban," tegasnya.

Sebelumnya, terjadi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mini bus Toyota Hiace Polisi dan truck tailer di jalan tol Semarang-Batang, tepatnya KM 375+300, di wilayah Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah pada Senin (5/9) sekitar pukul 07.27 WIB.

Baca juga : Dubes Pakistan: Banyak Korban Menanti Bantuan

Musibah tersebut menyebabkan 7 orang meninggal dunia, dan 6 orang lainnya luka-luka. Para korban langsung dievakuasi ke rumah sakit Sakit Islam (RSI) Kendal. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.