Dark/Light Mode

Mitsubishi Sudah Jual 1.000 Unit Mobil Di GIIAS

Selasa, 23 Juli 2019 08:48 WIB
Booth Mitsubishi di GIIAS 2019. (Foto: Jawapos)
Booth Mitsubishi di GIIAS 2019. (Foto: Jawapos)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sampai hari keempat tampil Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berhasil mengantongi 1.000 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK).

Head of Sales and Marketing Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales (MMKSI) Imam Chaeru Cahya mengatakan, dari total sekitar 1000 unit itu sebanyak 55 persen diantaranya dari Xpander.

Baca juga : Toyota Kenalkan 3 Mobil Baru Di GIIAS

“Eclipse Cross sudah 30 unit, sedangkan Outlander PHEV belum ada. Tapi di luar GIIAS ini sudah ada yang inden," lanjut Imam di GIIAS di ICE BSD, Tangerang, Senin (22/7).

Menurut Imam, pada tahun ini, perseroan menargetkan bisa menjual 4.000 unit mobil di GIIAS. Pada tahun lalu, Mitsubishi menargetkan 3.500 unit dengan realisasi mencapai 4.500 SPK.

Baca juga : Lexus Pamer Mobil Konsep LF-1 Di GIIAS

Dia optimis, tahun ini akan lebih tinggi lagi. Mengingat pagelaran GIIAS masih menyisakan waktu 6 hari lagi. Apalagi banyak model baru yang ditawarkan Mitsubishi. “Kita optimis bisa mencapai target tersebut,” katanya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.