Dark/Light Mode

Akuisisi Lahan Baru, Astra Land Bakal Bangun Township Di Tangerang

Rabu, 23 November 2022 17:38 WIB
Foto: dok. Astra Land
Foto: dok. Astra Land

 Sebelumnya 
Menyasar generasi milenial, keluarga muda, dan kaum eksekutif, proyek township ini akan hadir dengan menonjolkan konsep hunian bernuansa alam yang asri dan segar.

PT Lazuli Karya Sarana berupaya untuk mengakomodasi gaya hidup masyarakat urban saat ini, yang memiliki kepedulian cukup tinggi untuk membeli hunian dengan suasana alam yang tenang dan asri, yang mampu meningkatkan kualitas hidup penghuninya.

Baca juga : Heru Pastikan Moko Keliling Pangan Murah Jangkau Warga

Pembangunan residensial akan berpedoman pada prinsip pembangunan yang memadukan keindahan, ruang hijau, dan lingkungan yang menyenangkan.

“Di tengah padatnya aktivitas, bagi masyarakat urban, saat ini fungsi hunian bukan lagi menjadi sekadar tempat tinggal, tapi bagaimana mereka sepenuhnya dapat menjalani hidup dengan berkualitas,” ujar Presiden Direktur PT Astra Land Indonesia Wibowo Muljono.

Baca juga : Terobos Hujan Dan Banjir, Mak Ganjar Gelar Baksos Untuk Korban Banjir Di Palangkaraya

Wibowo menambahkan, selain itu, hunian juga akan dirancang untuk mendukung gaya hidup generasi muda saat ini yang mobile, technology savvy, dan sebagian besar relatif bebas dari kebutuhan bekerja di satu tempat saja. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.