Dark/Light Mode

Cegah Stunting, BKKBN dan KF Laboratorium & Klinik Siap Layani Sertifikasi Elsimil

Rabu, 8 Maret 2023 21:20 WIB
Kimia Farma Laboratorium dan Klinik berkerja sama dengan BKKBN dalam layanan Sertifikat Elsimil, du Jakarta Selasa (7/3) malam. (Foto: Dok. Kimia Farma)
Kimia Farma Laboratorium dan Klinik berkerja sama dengan BKKBN dalam layanan Sertifikat Elsimil, du Jakarta Selasa (7/3) malam. (Foto: Dok. Kimia Farma)

 Sebelumnya 
"Kami memberikan layanan untuk mencegah stunting, bahkan sebelum bayi itu ada, alias mengontrol kesehatan para calon Ibu dan Bapaknya," ujarnya

Kimia Farma juga melakukan reformasi luar biasa, melalui tiga tiga pilar utama, yaitu standardisasi kualitas layanan melalui kerja sama dengan berbagai organisasi profesi kedokteran, melakukan standardisasi peralatan kesehatan dan SDM (Sumber Daya Manusia) di seluruh Laboratorium dan Klinik, yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Baca juga : Lebih Simpel, Bikin Paspor Umroh Kini Nggak Pakai Rekomendasi Kemenag

Ardhy menjelaskan, Kimia Farma baru saja melakukan rebranding guna mewujudkan layanan kesehatan yang terdepan dan terintegrasi secara nasional.

"Dengan berbagai upaya tersebut, kami berkomitmen kepada induk perusahaan (Kimia Farma), untuk bisa memberikan net income atau profit mencapai double digit di tahun ini," ungkapnya.

Baca juga : Cegah Stunting, Perlu Gerakan Skrining Kesehatan Ibu Dan Balita

Direktur Utama Kimia Farma, David Utomo optimistis, target yang dicanangkan anak usahanya bisa terealisasi. Mengingat, saat ini pihaknya memiliki lebih dari 75 Laboratorium dan 450 Klinik tersebar di seluruh Indonesia.

"Captive market-ada di kita, khususnya di Laboratorium. Karena bangun lab, itu dananya nggak sedikit. Jadi, kalau kita bisa men-deliver layanan dengan baik, saya yakin pertumbuhan kinerja itu tercapai," pungkas David. ■.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.