Dark/Light Mode

Gangguan Layanan, BSI Komit Jaga Keamanan Dana Dan Data Nasabah

Rabu, 10 Mei 2023 19:08 WIB
Direktur Utama Bank Syariah Indonesia (BSI) Hery Gunardi. (Foto: Istimewa)
Direktur Utama Bank Syariah Indonesia (BSI) Hery Gunardi. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi menyampaikan permohonan maaf atas kendala yang dialami nasabah dalam mengakses layanan BSI. Ia menegaskan komitmen untuk menjaga keamanan dana dan data milik nasabah.

Hery mengatakan, hingga sat ini, pihaknya terus melakukan proses normalisasi dengan fokus utama untuk menjaga dana dan data nasabah tetap aman, dan hingga saat ini proses normalisasi layanan telah dilakukan dengan baik.

Baca juga : Perpi Dukung Digitalisasi Dan Jamin Keamanan Data Perusahaan

Atas nama Bank Syariah Indonesia, Hery menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan nasabah karena adanya kendala dalam mengakses layanan BSI pada 8 Mei 2023.

"Proses normalisasi layanan BSI telah kami lakukan, dengan prioritas utama untuk meyakinkan dana dan data nasabah tetap aman di BSI,” tegasnya dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (10/5).

Baca juga : Hari Buruh Momentum Rajut Kebersamaan Pekerja, Pengusaha, Dan Pemerintah

Diketahui pada Selasa (9/5), BSI telah berhasil melakukan normalisasi layanan pada jaringan ATM dan kantor cabang.

Pada hari tersebut, lanjutnya, nasabah telah bisa melakukan transaksi di jaringan cabang dan ATM BSI yang tersebar di seluruh Indonesia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.