Dark/Light Mode

Libur Panjang Bakal Gairahkan Pariwisata

BUMN Kudu Ancang-ancang Tangkap Peluang Raup Cuan

Jumat, 23 Juni 2023 07:30 WIB
Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Mahendra Sinulingga. (Foto: ANTARA/HO-Kementerian BUMN/am)
Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Mahendra Sinulingga. (Foto: ANTARA/HO-Kementerian BUMN/am)

 Sebelumnya 
Khususnya di masa transisi dari pandemi ke endemi, tentunya peningkatan trafik diharapkan akan tumbuh lebih besar lagi.

Pihaknya juga akan terus mempersiapkan tambahan arma­da antara 50-70 armada sampai akhir tahun. Hal ini akan menun­jukkan, komitmen perusahaan dalam memberikan layanan yang lebih baik ke depannya.

“Kami harapkan trend-nya membaik, jadi trafik juga naik. Kami proyeksikan, revenue bisa naik bulan ini 40 persen, atau sekitar 30 juta dolar Amerika Serikat (AS), setara Rp 448,5 miliar,” akunya.

Baca juga : Ganjar Milenial Adakan Kegiatan Bersih Kampung Dan Tanam Pohon Di Penajam Paser Utara

Terkait penerbangan haji, kata dia, sejauh ini debarkasi tertinggi ada di bandara Solo yakni hampir mencapai 30 persen. Kemudian, disusul Jakarta dan Makassar.

“Tertinggi itu Solo, jumlah jemaah haji yang kami layani, sesuai alokasi Kementerian Agama (Kemenag) ada sekitar 104 ribu, plus tambahan kuota 7 ribu jemaah. Jadi, kurang lebih antara 111 ribu sampai 112 ribu jamaah,” katanya.

Ia memastikan, seluruh armada perseroan siap melayani keberang­katan hingga kepulangan jamaah haji di awal Agustus nanti.

Baca juga : Masa Jabatan Diperpanjang, Ketua KPK: Kami Akan Terus Buru Dan Tangkap Koruptor!

Menurutnya, perolehan revenue untuk haji ini memang menjadi salah satu yang diandalkan perseroan.

“Kurang lebih (pendapatan dari angkutan haji), 15 persen ter­hadap total revenue,” akunya.

Sementara Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muham­mad Awaluddin menerangkan, pelaksanaan ibadah haji pada dasarnya untuk mempermudah pergerakan masyarakat.

Baca juga : Kornas Ganjarist Yakin Bakal Ada Partai Besar Lain Dukung Ganjar Pranowo

“Tahun ini kami berangkatkan jemaah haji dari enam bandara. Kita lihat angkanya sudah ham­pir sama dengan jumlah jemaah haji di tahun 2019,” katanya.

Di samping itu, pihaknya juga optimistis selama periode liburan sekolah dan Idul Adha nanti juga akan terjadi pertum­buhan pergerakan penumpang dan pesawat.

“Dengan berakhirnya masa pandemi, tentu kami optimistis hal ini akan mendorong pergera­kan trafik, jadi masyarakat sudah tidak ragu-ragu lagi melakukan perjalanan melalui udara,” tukas Awaluddin. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.