Dark/Light Mode

Kowani Dorong Hadirnya Instrumen Investasi Bagi Perempuan

Sabtu, 8 Juli 2023 16:45 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Kongres Wanita Indonesia (Kowani) Dr Giwo Rubianto Wiyogo mendorong kehadiran instrumen investasi yang diperuntukkan bagi perempuan Indonesia.

"Pemerintah, khususnya Kementerian Keuangan dan Kowani dapat saling berkolaborasi dan bekerja sama untuk mendapatkan win-win solution demi menciptakan pembangunan ekonomi yang mandiri dan berkelanjutan di Indonesia,” ujar Giwo saat menghadiri launching Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) Ritel seri SWR004, di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan, Jumat (7/7).

Dia juga berharap, ke depannya terdapat CWLS atau Sukuk Wakaf untuk seri Wanita Indonesia.

Baca juga : Youvit Hadirkan Minuman Kolagen Bebas Gula

Giwo mengungkapkan, pihaknya mengapresiasi diluncurkannya CWLS Ritel seri SWR004.

Kowani, sebut dia, saat ini memiliki Lembaga Ibu Bangsa Berwakaf yang telah diluncurkan bersama Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati pada tanggal 20 Desember 2022.

"Lembaga ini disosialisasikan kepada seluruh organisasi anggota Kowani, BKOW dan GOW di seluruh Indonesia, dan telah disampaikan dan dilaporkan juga kepada Bapak Wakil Presiden pada Februari 2023,” jelas dia.

Baca juga : Menpora Dito Dorong KONI Kembangkan Inovasi Demi Prestasi Olahraga

CWLS Ritel SWR004 merupakan instrumen investasi berbasis syariah yang disediakan dan dijamin oleh Kementerian Keuangan untuk pembiayaan program atau kegiatan sosial dan pemberdayaan ekonomi.

Giwo menyampaikan dukungannya agar investasi yang memiliki banyak manfaat keberlanjutan untuk kemandirian ekonomi dan kesejahteraan masyarakat tersebut, dapat segera disosialisasikan kepada para perempuan di Tanah Air.

“Saat ini Kowani baru sebagai inkubator nazhir, dan sedang dalam proses menjadi nazhir. Ini merupakan kesempatan dan peluang yang baik bahwa apabila Kowani sudah menjadi nazhir kelak dana tersebut akan diinvestasikan dalam bentuk sukuk dalam instrumen SWR004 untuk meningkatkan manfaat yang diterima dan berjangka panjang,” tuturnya. 

Baca juga : Kejaksaan Gunakan Ruang Publik Sebagai Sarana Introspeksi Tangani Perkara

Launching SWR004 dilakukan Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko, Suminto.

Acara diisi dengan talkshow bersama dengan beberapa narasumber lainnya.

Antara lain, Direktur Departemen Pembiayaan Syariah DJPPR,Dwi Hadiningdyah, Pengembang digital wakaf Perwakilan dari Yayasan Eduwakaf Yogya, Roy Renwarin, dan Perwakilan dari Majelis Alimat Indonesia, Prof. Euis Amalia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.