Dark/Light Mode

Laundryversity Resmi Diluncurkan

Sabtu, 5 Agustus 2023 11:41 WIB
Sekolah Laundry LAUNDRYVERSITY resmi diluncurkan, di Jalan Cilandak KKO, Jakarta Selatan, Selasa 01/08/2023 [Foto: Ist]
Sekolah Laundry LAUNDRYVERSITY resmi diluncurkan, di Jalan Cilandak KKO, Jakarta Selatan, Selasa 01/08/2023 [Foto: Ist]

 Sebelumnya 
Sementara dalam tayangan video Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno menyambut baik dibukanya pusat lembaga pelatihan Laundryversity. Dia berharap, sekolah ini akan mampu tumbuh dan berkembang, terutama mendukung SDM laundry sebagai pelaku usaha yang giat, amanah dan berkualitas.

Dia juga berharap, hadirnya Laundryversity dapat meningkatkan kesejahteraan dan membuka lapangan kerja yang bergerak di bidang usaha laundry. "Yuk, kita sama-sama bekerja keras, agar pelatihan ini dapat merata di seluruh Indonesia dan rekan-rekan kita menjadi lebih kompeten di bidang masing-masing," kata Sandi.

Baca juga : Hujan Deras Sambut Messi Di Inter Miami

Menurut salah satu dosen pengajar Batch 1, Jayadi, praktisi satuan premium yang sudah berkecimpung dan berpengalaman puluhan tahun, murid akan diajarkan dari pengenalan noda pakaian, pengenalan bahan pakaian, treatment pencucian baik hand wash maupun wet cleaning. Bahkan sampai pengepakan dan QC pakaian yang sudah selesai diproses.

"Murid diwajibkan praktek mengerjakan masing-masing sendiri. Tidak cuma menyaksikan. Sehingga lebih dapat merasakan tingkat kebersihan setiap tahapan proses laundry dan tingkat kepuasan pelanggan, ketika pakaian selesai dicuci," tuturnya.

Baca juga : Cuadrado-Juventus Resmi Berpisah

Selain itu, peserta Batch 1 juga dibekali aplikasi HALLO LAUNDRY, sebuah aplikasi khusus yang diperuntukkan mendukung bisnis per-laundry-an, baik laundry kiloan maupun laundry satuan premium.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.