Dark/Light Mode

Bank Mandiri Tebar Semangat Menabung Ke 15.000 Pelajar Se-Indonesia

Rabu, 16 Agustus 2023 13:34 WIB
Bank Mandiri menggenjot semangat menabung pada 15 ribu pelajar di seluruh Indonesia. (Foto: Dok. Bank Mandiri)
Bank Mandiri menggenjot semangat menabung pada 15 ribu pelajar di seluruh Indonesia. (Foto: Dok. Bank Mandiri)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk melakukan edukasi kepada lebih dari 15 ribu pelajar di seluruh Indonesia. Hal tersebut sekaligus bertepatan dengan Hari Indonesia Menabung 2023.

Senior Vice President (SVP) Retail Deposit Products and Solution Bank Mandiri Evi Dempowati mengatakan, inisiatif ini merupakan wujud komitmen Bank Mandiri untuk meningkatkan budaya menabung sejak dini yang mampu menumbuhkan literasi serta inklusi keuangan di kalangan pelajar.

Baca juga : Begini Cara APP Sinar Mas Kembangkan Talenta Muda Indonesia

Upaya ini, sekaligus sejalan dengan Program Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR) yang digagas oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

,Sebab, Program KEJAR merupakan salah satu bentuk implementasi Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 26 Tahun 2019 tentang Hari Indonesia Menabung, dengan tujuan pelajar di Indonesia memiliki rekening sehingga budaya menabung di Lembaga Jasa Keuangan (LJK) formal dapat dilakukan sejak dini.

Baca juga : Prabowo Sebut Airlangga Sosok Penting Pertumbuhan Perekonomian Indonesia

Melalui Program KEJAR, diharapkan tingkat inklusi keuangan mencapai 90 persen pada 2024.

Evi menjelaskan, budaya menabung bukan hanya menjadi kebiasaan, tapi juga investasi dalam keberlangsungan generasi muda ke depan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.