Dark/Light Mode

THR ASN Dan Pegawai Swasta Cair

Semoga Pertumbuhan Ekonomi Terdongkrak

Minggu, 24 Maret 2024 07:10 WIB
THR ASN Dan Pegawai Swasta Cair Semoga Pertumbuhan Ekonomi Terdongkrak

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah mencairkan Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji ke-13 secara penuh untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai Jumat (22/3/2024). THR ini diyakini bakal mendongkrak konsumsi masyarakat dan mendukung pertumbuhan ekonomi.

Direktur Ekonomi Digital Center of Economic and Law Studies (Celios) Nailul Huda mengatakan, cairnya THR bagi ASN, TNI, Polri dan pekerja swasta, jelang Lebaran akan berdampak positif dan memberikan multiplier effect bagi perekonomian nasional.

“Adanya tambahan pendapatan tersebut akan mendongkrak tingkat konsumsi masyarakat. Sebab, saat Ramadan dan menjelang Lebaran masyarakat cenderung lebih konsumtif, “ kata Huda kepada Rakyat Merdeka, Sabtu (23/3/2024).

Baca juga : Erick Genjot Dividen Jumbo Buat Negara

Huda mengatakan, multiplier effect yang cukup besar akan dirasakan sektor perdagangan hingga sektor barang dan jasa. Khususnya bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Dia mencontohkan, pusat grosir tekstil terbesar di Indonesia, Tanah Abang, selalu ramai pada bulan Ramadan dan menjelang Lebaran. Masyarakat yang sudah menerima THR biasanya membeli pakaian untuk Lebaran.

Selama berbelanja, mereka juga beli makanan, sampai hampers Lebaran. Ada juga masyarakat yang mengirim bingkisan Lebaran menggunakan jasa ekspedisi, belum lagi bengkel dan aksesoris mobil yang laku keras karena banyak masyarakat yang servis mobil jelang mudik.

Baca juga : Jika Demam Periksa Ke Puskesmas, Cek Darah

“Semua sektor pasti ada kenaikan permintaan,” lanjut Huda.

Namun begitu, dampak THR tidak akan berlangsung lama. Menurutnya, dampak ini hanya akan terjadi selama Ramadan dan Idul Fitri atau tepatnya pada Maret dan April.

“Contoh pada 2023. Pertumbuhan ekonomi kuartal IIrelatif lebih tinggi dibandingkan kuartal I, III, atau IV, karena di kuartal IIada momentum Ramadan dan Lebaran. Memang efeknya sangat pendek,” ujarnya.

Baca juga : Italia Vs Ekuador, Menguji Strategi Gli Azzurri

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati juga optimistis pemberian THR bagi ASN, TNI dan Polri hingga pencairan gaji ke-13 akan membantu mendongkrak pertumbuhan ekonomi.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.