Dark/Light Mode

Bahlil Bantah Investasi Susut Setelah Kepala Dan Wakil Otorita IKN Mundur

Jumat, 7 Juni 2024 20:00 WIB
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menepis kabar soal investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) berkurang, setelah kepala dan wakil kepala Otorita IKN mengundurkan diri.

Kata Bahlil, investasi di IKN terus berlanjut. Malah, kata dia, banyak pengusaha yang datang untuk melihat progres pembangunan proyek strategis nasional di Kalimantan Timur tersebut.

"Kemarin saya baru habis pulang mendampingi Presiden, kita melakukan groundbreaking beberapa investasi khususnya di bidang pendidikan, kemudian hub untuk PLN dan juga R&D dari Stanford," kata Bahlil di kantornya, Jakarta, Jumat (7/6/2024). 

Baca juga : Jokowi Makin Gaspol Di IKN

Menurut dia, isu terkait berkurangnya nilai investasi di IKN setelah mundurnya Kepala dan Wakil Kepala OIKN merupakan hal yang tak benar. Hal itu dapat dibuktikan melalui progres pembangunan IKN yang tetap berjalan hingga saat ini.

Seperti halnya pembangunan hotel yang sudah sebagian selesai, serta rumah sakit di IKN yang hampir rampung 70 persen.

"Proses perkembangan pembangunan infrastrukturnya belum 100 persen itu setuju, iya itu benar. Tetapi animo orang mau masuk untuk melakukan investasi tidak ada yang berkurang," kata Bahlil.

Baca juga : Breaking News! Kepala Dan Wakil Kepala Otorita IKN Mengundurkan Diri

Bahlil mengatakan, sejumlah investasi yang sudah masuk ke IKN di antaranya pembangunan Jambuluwuk Nusantara Hotel, hotel itu diketahui telah groundbreaking pada Januari 2024 yang dananya berasal dari investasi Jambuluwuk Hotels & Resort senilai Rp 300 miliar.

Lalu, dia melanjutkan adapula pembangunan Rumah Sakit di IKN seperti RS Mayapada Hospital Nusantara yang dananya dikucurkan oleh Mayapada Group dengan mitra-mitra internasionalnya senilai Rp 500 miliar. Groundbreaking hotel ini dilakukan pada November 2023.

Bahlil memastikan, dengan mundurnya Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe dari jabatan tertinggi di IKN itu tidak akan berdampak kepada kepercayaan investor terhadap proses pembangunannya. Sebab, ia mengatakan, pengusaha juga masih terus groundbreaking berbagai proyek investasinya di IKN hingga saat ini.

Baca juga : Soal Batas Usia Calon Kepala Daerah, Bawaslu Tunggu KPU

Salah satunya melalui Konsorsium Nusantara yang dipimpin oleh Sugianto Kusuma alias Aguan. Konsorsium itu pada awal Juni lalu juga telah mendampingi Jokowi untuk peresmian pembangunan (groundbreaking) Astra Biz Center dan Nusantara Botanical Garden, di IKN.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.