Dark/Light Mode

PSBB Kerek Penggunaan Home Service Mitsubishi

Rabu, 13 Mei 2020 13:16 WIB
Mobil Home Service Mitsubishi. (Foto: ist)
Mobil Home Service Mitsubishi. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mencatat terjadi peningkatan penggunaan layanan home service dan pick-up service selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). 

"Kita monitor, selama periode April-Mei 2020 meningkat 18 sampai 20 persen dibanding masa normal, dan ini menunjukan konsumen membutuhkan aftersales di masa PSBB," tegas Head of Aftersales Marketing & Development Dept PT MMKSI Ronald Reagan, saat teleconference bersama media, belum lama ini.

Baca juga : Pengangguran Melonjak, Amerika Sama Seperti Kita

Layanan home service dan pick-up service diyakini akan menjadi kebutuhan baru pelanggan. Pasalnya, tidak hanya saat pemberlakuan pembatasan berkegiatan saja, tapi juga bisa menjadi solusi saat konsumen tengah sibuk.

"Dengan kemacetan di jalan, konsumen tidak harus menghabiskan waktu berjam-jam di bengkel untuk service atau memperbaiki mobil. Dengan di rumah, waktunya bisa melakukan kegiatan lain," jelasnya.

Baca juga : DPR Dorong Penguatan Stabilitas Nilai Tukar Rupiah

2 dari 2 halaman.

Sementara itu, untuk mendukung pelayanan home service tersebut, MMKSI juga memperbaiki layanan service di rumahnya tersebut. Salah satunya, dengan memperbaiki mobil yang digunakan, dengan menambahkan peralatan yang lebih lengkap, termasuk kompresor.

Baca juga : PSBB Kerek Jumlah Pengguna Toyota Mobile Service

"Saat ini kami sedang proses penggantian. Jadi unit service car dari diler yang masih menggunakan model lama, kami ganti semua dengan unit Triton," pungkasnya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.