Dark/Light Mode

Pagi Ini Rupiah Masih Lelet, Mudah-mudahan Sore Bisa Ngacir

Kamis, 4 Juni 2020 10:05 WIB
Pagi Ini Rupiah Masih Lelet, Mudah-mudahan Sore Bisa Ngacir

RM.id  Rakyat Merdeka - Pagi ini, rupiah dibuka melemah 10 poin atau 0,07 persen ke level Rp 14.105 per dolar Amerika Serikat (AS) dibanding penutupan sebelumnya Rp 14.095 per dolar AS.

Tak cuma rupiah, sejumlah mata uang Asia lainnya juga bergerak melemah. Seperti Baht Thailand yang turun 0,23 persen, disusul ringgit Malaysia 0,21 persen.

Baca juga : Waduh, Angka Kehamilan Ibu Bisa Naik 500 Ribu

Sementara beberapa mata uang negara lainnya seperti rupee India menguat 0,15 persen, dolar Singapura 0,14 persen dan peso Filipina 0,24 persen. Disusul kenaikan indeks dolar AS pagi ini, dari 97,27 menjadi 97,43.

Di pasar keuangan global, nilai tukar dolar masih diprediksi melemah lantaran adanya demo terhadap rasisme di AS.

Baca juga : Meski Pagi Ini Loyo, Rupiah Diprediksi Bisa Jos

Meski begitu, sejumlah analis memprediksi penguatan rupiah masih akan terjadi. Hal ini menyusul rencana pemberlakuan new normal Indonesia, yang memberikan sentimen positif d pasar.

Kemarin, rupiah ditutup menguat sekitar 320 poin atau 2,22 persen atau berada di level Rp 14.095 per dolar AS. Pada kurs tengah, Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI) rupiah menguat tajam 257 poin. Atau 1,77 persen di level Rp 14.245 per dolar dari sebelumnya, di level Rp 14.502 per dolar AS. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.