Dark/Light Mode

Pertamina Perluas Layanan Lewat Satu Desa Satu Pangkalan Di Sumbar

Kamis, 22 Oktober 2020 20:59 WIB
Pertamina Perluas Layanan Lewat Satu Desa Satu Pangkalan Di Sumbar

RM.id  Rakyat Merdeka - Salah seorang warga Kecamatan Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung, Eli Mawarni mengucapkan terima kasih kepada Pertamina. Ia mengatakan saat ini dirinya tidak perlu jauh-jauh lagi beli gas.

Eli merasakan manfaat hadirnya pangkalan elpiji baru di wilayahnya. Sebelumnya, ia mesti menempuh perjalanan jauh untuk memperoleh elpiji bersubsidi.

Baca juga : Pertamina Dorong Pelayanan Posyandu Keliling di Jakarta

Darussalam, juga warga Kecamatan Tanjung Gadang, dulu mesti merogoh kocek lebih dalam untuk membeli elpiji bersubsidi di pengecer. Karena elpiji di pengecer dijual di atas harga eceran tertinggi (HET). Kini, ia bisa mendapat elpiji sesuai HET dengan hadirnya pangkalan baru di Kecamatan Tanjung Gadang.

Pjs. Unit Manager Comm. Rel & CSR Pertamina Marketing Operation Regional (MOR) I Nurhidayanto mengatakan penambahan pangkalan melalui program Satu Desa Satu Pangkalan memang sedang gencar digulirkan Pertamina.

Baca juga : Pertamina Raih Penghargaan Kecelakaan Nihil Dari Menteri Tenaga Kerja

Program ini bertujuan untuk memperluas ketersedian, kemudahan akses, dan keterjangkauan elpiji ke masyarakat. Khususnya di wilayah-wilayah pelosok yang sebelumnya tidak memiliki pangkalan resmi.

Ia menambahkan bahwa selama ini kehadiran pengecer mengakibatkan elpiji 3 kg dijual di atas HET. Selain itu, kehadiran pengecer ini juga mendorong pasokan elpiji di pangkalan lekas habis. Umumnya mereka membeli berpindah dari satu pangkalan ke pangkalan lain.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.