Dark/Light Mode

Pelindo 3 Terus Bergerak di Tengah Pandemi

Rabu, 28 Oktober 2020 12:57 WIB
Pelabuhan Benoa Denpasar Bali membuktikan kesiapannya menjadi salah satu pelabuhan wisata unggulan di Indonesia. Dua unit cruise atau kapal pesiar bersandar sekaligus di pelabuhan. Ini merupakan bukti kesiapan Pelabuhan Benoa dalam menjadi pintu kedatangan wisatawan asing di Bali dari laut. (Foto: Humas Pelindo 3)
Pelabuhan Benoa Denpasar Bali membuktikan kesiapannya menjadi salah satu pelabuhan wisata unggulan di Indonesia. Dua unit cruise atau kapal pesiar bersandar sekaligus di pelabuhan. Ini merupakan bukti kesiapan Pelabuhan Benoa dalam menjadi pintu kedatangan wisatawan asing di Bali dari laut. (Foto: Humas Pelindo 3)

 Sebelumnya 
Saefudin Noer mengatakan, Pelindo 3 melakukan optimasi di semua lini pelayanan. Memastikan bahwa semua service kepada customer mudah, murah, dan cepat, yang akan membuat arus barang dan jasa lebih cepat. Pergerakan kapal dan kontainer pun semakin efisien.

“Jika pergerakan barang dan jasa lancar, maka perekonomian antar daerah akan tumbuh. Kesejahteraan akan terdistribusi dengan baik dan Indonesia akan semakin kuat,” katanya.

Baca juga : Pentingnya Mengelola Perikanan Berkelanjutan di Indonesia

Saefudin Noer mengatakan, peran Pelindo 3 dalam pemulihan ekonomi nasional sangat strategis. Sebab, perusahaan bertanggung jawab pada pelabuhan di provinsi-provinsi dengan kontribusi ekonomi nasional yang sangat besar.

Maka Pelindo 3 harus memastikan bahwa distribusi ekonomi antar daerah semakin optimal. Melalui modernisasi pelabuhan, hambatan-hambatan dalam pelayanan kepelabuhanan bisa terus berkurang.

Baca juga : Percepatan Transformasi Digital di Masa Pandemi

“Dengan kemudahan dalam keterhubungan, laut tak lagi jadi pemisah. Melainkan akan menyatukan potensi Indonesia. Di situlah masyarakat akan kuat karena secara semakin terhubung. Dalam keterhubungan antar daerah, di sana ada interaksi ekonomi dan budaya yang akan semakin memperkuat kita.. Inilah sumpah kami,” katanya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.