Dark/Light Mode

Hadapi Musim Tanam Awal Tahun

Pupuk Indonesia Pastikan Pupuk Untuk Petani Aman

Jumat, 8 Januari 2021 05:56 WIB
Pupuk Indonesia. (Dok. Pupuk Indonesia).
Pupuk Indonesia. (Dok. Pupuk Indonesia).

 Sebelumnya 
Untuk catatan, sebagai BUMN yang mendapat tugas menyalur­kan pupuk, Pupuk Indonesia hanya bisa mendistribusikan pupuk bersubsidi sesuai dengan alokasi yang telah ditentukan tersebut.

Gusrizal menekankan, agar penyaluran pupuk bersubsidi benar-benar tepat sasaran ada sejumlah persyaratan yang perlu dipenuhi petani. Sesuai dengan Permentan No. 49 tahun 2021, petani yang berhak memperoleh pupuk bersubsidi adalah mereka yang bergabung dalam kelompok tani, terdaftar dalam e-RDKK dan untuk wilayah tertentu, sudah me­miliki Kartu Tani dan pembelian harus dilakukan di kios-kios resmi.

Baca juga : Pupuk Indonesia Jamin Stok Pupuk Untuk Petani

“Tanpa persyaratan tersebut, petani tidak dapat dilayani untuk pembelian pupuk bersubsidi. Namun sebagai alternatif, kami menyiapkan pupuk non subsidi,” kata Gusrizal.

Guna menjamin ketersediaan stok dan kelancaran distribusi, Pupuk Indonesia sudah menyiapkan sejumlah infrastruktur pendukung, di antaranya menerapkan Distribution Planning & Control System (DPCS) untuk memonitor pergerakan trans­port pupuk secara real time dan menjaga stok di gudang-gudang sampai level kabupaten agar tetap terjaga sesuai ketentuan Pemerintah.

Baca juga : Sekali Lagi, Indonesia Ogah Buka Pintu Untuk Israel

Selain itu, dalam menjalankan tugas penyaluran pupuk bersubsidi, Pupuk Indo­nesia Group didukung dengan sarana dan prasarana yang mum­puni, seperti 650 unit gudang berkapasitas total 3.5 juta ton, 6.151 armada truk dan 12 unit armada kapal untuk menjamin kelancaran distribusi sampai ke seluruh pelosok.

“Kami memohon dukungan seluruh stakeholder untuk bersa­ma-sama mengawasi penyaluran pupuk, khususnya pupuk ber­subsidi,” tegas Gusrizal. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.