Dark/Light Mode

Perbanyak Pengguna Kendaraan Listrik

Kemenhub Dorong Damri Dan Transportasi Online

Sabtu, 13 November 2021 06:40 WIB
Ilustrasi Bus listrik. (Foto: Dok. Garuda Indonesia).
Ilustrasi Bus listrik. (Foto: Dok. Garuda Indonesia).

 Sebelumnya 
“Dengan model begitu, pembelian sepeda motor listrik bisa lebih murah karena tanpa baterai, mereka cukup bayar sewa saja,” katanya.

Country Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi mengaku, Grab memiliki beberapa inisiatif untuk merealisasikan ekosistem kendaraan bertenaga listrik di Indonesia.

Baca juga : Gandeng ILUNI UI, Bank Mandiri Kembangkan Transaksi Non-Tunai

“Target kami, 26 ribu pengguna menggunakan kendaraan listrik pada 2025,” ujarnya.

Pengamat tata kota Marco Kusumawijaya menyarankan, perluasan kendaraan listrik fokus pada transportasi umum. Karena, untuk mengganti kendaraan berbahan bakar bensin masyarakat memerlukan waktu lama.

Baca juga : Fadel Dorong Daerah Tingkatkan Komoditas Pangan

“Sebelum bicara mobil listrik kita dorong dulu masyarakat berpindah dari kebiasaan menggunakan mobil pribadi ke angkutan umum. Saya lebih memilih mobil listrik untuk digunakan pada angkutan umum seperti bus,” ujarnya.

Untuk diketahui, saat ini populasi sepeda motor listrik kurang lebih mencapai 10.300 unit. Sedangkan populasi mobil listrik 1.500 unit di masyarakat. Untuk mendorong penggunaan kendaraan listrik, Pemerintah telah mengeluarkan Perpres 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.