Dark/Light Mode

Samsung Galaxy Tab A9 dan A9+ Hadirkan Tab Tanpa Menguras Kantong

Jumat, 27 Oktober 2023 06:02 WIB
Samsung Galaxy Tab A9 dan A9+ Hadirkan Tab Tanpa Menguras Kantong

RM.id  Rakyat Merdeka - Untuk memenuhi kebutuhan akan perangkat yang menunjang aktivitas digital modern, Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan Galaxy Tab A9 dan Galaxy Tab A9+ terbaru, yang menghadirkan pengalaman tablet Samsung Galaxy yang makin manTAB dengan harga terjangkau. Tersedia dalam dua ukuran, rangkaian perangkat ini mengkombinasikan video dan audio yang imersif dengan konektivitas yang sangat cepat - mendukung kebutuhan hiburan dan produktivitas sehari-hari dalam sebuah paket portabel.

Galaxy Tab A9 dan Galaxy Tab A9+ pun menjadi bagian dari ekosistem Galaxy yang terhubung, menawarkan kemudahan beraktivitas dalam multi perangkat, serta cara-cara inovatif bagi orang tua, ibu, bahkan anak-anak, dalam menavigasi dunia digital dengan aman. "Kami percaya bahwa setiap orang berhak mendapatkan kesempatan untuk merasakan inovasi terbaru dalam teknologi tablet,” ujar TM Roh, President & Head Of Mobile Experience Business, Samsung Electronics.

Baca juga : Lawan AC Milan, Juventus Menang Tipis

“Dengan peluncuran Galaxy Tab A series terbaru, kami menawarkan kemudahan bagi semua orang untuk menikmati hiburan seru hingga multitasking yang produktif di seluruh ekosistem Galaxy.” Jelasnya.

Galaxy Tab A9 dan A9+ menghadirkan layar terbesar yang pernah ada pada tablet Galaxy A series, dengan layar 8,7 dan 11 inci , yang membuat pengguna bisa terhanyut dalam keseruan film, tv show atau game favorit. Pengguna Galaxy Tab A9+ akan merasakan pengalaman sinematik yang menyenangkan, berkat refresh rate 90Hz - untuk gaming atau scrolling di medsos tanpa lag - dan menikmati suara yang imersif dengan Quad speaker, yang didukung oleh Dolby Atmos. Dengan konektivitas 5G yang sangat cepat, nikmati streaming tanpa terputus saat sedang bepergian, sendiri atau bersama keluarga.

Baca juga : Cocok Dampingi Ganjar, Andika Dianggap Bisa Hadapi Tantangan Global

Adapun Galaxy Tab A9 menghadirkan Dual speaker dan konektivitas LTE. Kedua tablet ini memiliki desain unibody yang ramping dengan cover belakang bertekstur lembut, sehingga nyaman untuk dipegang, misalnya ketika ibu menemani anak belajar dan membahas tugas sekolah bersama anak. Galaxy Tab A9 series terbaru juga memastikan bahwa data pengguna aman dan terlindungi oleh Samsung Knox, platform keamanan berlapis pemenang penghargaan. Security & Privacy Dashboard akan memudahkan pengguna untuk melihat dan mengontrol apa yang terjadi pada data.

Tablet telah menjadi sumber hiburan dan belajar yang penting bagi anak-anak, dan Samsung Kids membantu anak-anak menavigasi dunia digital dengan aman. Dengan proses pengaturan yang sederhana, orang tua dan pengasuh dapat memantau dan mengontrol aktivitas digital anak-anak, mengakses pengaturan, membuat profil anak, mengatur waktu bermain, dan memantau konten yang dikonsumsi anak-anak. Selain itu, 'Edutainment' dari Samsung Galaxy menyediakan konten yang menyenangkan dan menarik di perangkat.

Baca juga : Jelang Pembukaan, KTT AIS Forum Kedepankan Kerja Sama Yang Saling Menguntungkan

Galaxy Tab A9 dan Galaxy Tab A9+ akan segera hadir pada 27 Oktober 2023 di toko online dan offline Indonesia, mendukung aktivitas digital semua orang termasuk para anggota keluarga untuk menikmati hiburan yang menyenangkan di mana saja bersama-sama, multitasking yang produktif di seluruh ekosistem Galaxy, dan pengalaman digital yang terlindungi dan aman bagi anak-anak.

Galaxy Tab A9 tersedia dalam warna Graphite pada dua pilihan: varian Wi-Fi pada harga Rp 2.299.000, atau varian LTE pada harga Rp 2.799.000. Galaxy Tab A9+ tersedia dalam dua pilihan: varian Wi-Fi dengan warna Graphite pada harga Rp 3.499.000, atau varian 5G pada harga Rp 4.499.000 dengan warna Graphite dan Navy. Pembelian pada 27 Oktober hingga 5 November 2023 akan mendapatkan bonus berupa gratis travel adapter 25W senilai Rp 299.000 (selama persediaan masih ada), dan cicilan 0% untuk pembayaran dengan Home Credit Indonesia (6 atau 9 bulan).■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.