Dark/Light Mode

Graha Mitra 46 dan BZ Group Gelar Simulasi Pernikahan New Normal

Jumat, 10 Juli 2020 14:13 WIB
Graha Mitra 46 dan  BZ Group Gelar Simulasi Pernikahan New Normal

RM.id  Rakyat Merdeka - Graha Mitra 46 selaku pengelola Menara BNI Grand Ballrom Pejompongan,Jakarta bekerjasama dengan BZ Group  menggelar simulasi pernikahan  era PSBB masa transisi di Ballrom Menara BNI 46.

Direktur BZ Group Zulfahmi,  mengatakan bahwa dengan mengikuti protokol kesehatan yang diterapkan simulasi ini  dilakukan, agar masyarakat tidak takut lagi menggelar pernikahan di tengah Pandemi Covid-19.

Baca juga : Ketua MPR Dorong Stimulus Ekonomi Pemerintah Digunakan Maksimal

“Pada simulasi tersebut, pertama tamu datang langsung difilter melalui thermo gun, kedua saat mau masuk gedung, ketiga, disemprotkan hand sanitizer,  keempat wajib menggunakan masker, dan terakhir harus  menjaga jarak minimal satu meter,”ungkapnya.

“BZ Group dan Graha Mitra 45 juga memberikan stiker jaga jarak aman, dan semua makanan akan diambilkan oleh  pelayanan, sehingga tidak ada yang ambil makanan sendiri," terangnya.

Baca juga : Gara-gara Corona Dan Ekonomi, Popularitas Partai Erdogan Turun

Sementara itu, Giri Dwi Susanto Direktur Graha Mitra 46 mengatakan bahwa Menara BNI Grand Ballrom didirikan oleh BNI 46 pada tahun 2019. Untuk pengelolanya dipercayakan kepada Graha Mitra 46 yang diperuntukkan bagi kegiatan masyarakat seperti pernikahan,rapat, pesta ulang tahun dan kegiatan lainnya. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.