Dark/Light Mode

Jemaah Cuma Bayar Rp 39,9 Juta

Beresin Urusan Haji, Pemerintah Siap Transfer Duit Ke Arab Saudi Rp 7,5 Triliun

Selasa, 17 Mei 2022 16:04 WIB
Kepala BPKH Anggito Abimanyu dalam konferensi pers virtual soal persiapan penyelenggaraan ibadah haji 1443 H, Selasa (17/5). (Foto: YouTube)
Kepala BPKH Anggito Abimanyu dalam konferensi pers virtual soal persiapan penyelenggaraan ibadah haji 1443 H, Selasa (17/5). (Foto: YouTube)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu menegaskan, pemerintah telah menyiapkan seluruh pembiayaan terkait ibadah haji. Baik dalam bentuk riyal Arab Saudi, rupiah, dan living costs dalam bentuk bank notes.

Baca juga : Fantastis, Pemerintah Bayar Ganti Untung Petani Desa Wadas Rp 3,8 Miliar

"Jumlah yang kami sediakan sudah sesuai dengan apa yang ditetapkan pemerintah dan disetujui DPR. Untuk itu, kami sudah siap mentransfer dana tersebut kepada kerajaan Arab Saudi untuk keperluan pelayanan hotel, katering, dan transportasi melalui Kementerian Agama," kata Anggito dalam konferensi pers virtual yang ditayangkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (17/5).

Baca juga : Jinakkan Harga Migor, Pemerintah Guyur Subsidi Rp 7,6 T

Anggito menjelaskan, biaya haji yang dibutuhkan mencapai Rp 81,7 juta per jemaah atau atau total Rp 7,5 triliun untuk seluruh jemaah.

Baca juga : Sepanjang 2021, Pemerintah Salurkan KUR Rp 281,86 Triliun

"Jemaah haji hanya membayar sekitar Rp 39,9 juta,” ucap Anggito.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.