Dark/Light Mode

Jokowi Sidak Pelabuhan Merak

Cegah Macet Horor Terulang

Rabu, 12 April 2023 07:50 WIB
Presiden Jokowi saat melakukan inspeksi men­dadak (sidak) ke Pelabuhan Merak, Banten, Selasa (11/4/2023). (Foto: Setkab)
Presiden Jokowi saat melakukan inspeksi men­dadak (sidak) ke Pelabuhan Merak, Banten, Selasa (11/4/2023). (Foto: Setkab)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Jokowi mewanti-wanti agar kemacetan horor di Pelabuhan Merak, Banten, saat mudik Lebaran tahun lalu tidak terulang kembali.

Hal ini ditegaskan Jokowi saat melakukan inspeksi men­dadak (sidak) ke Pelabuhan Merak, Banten, kemarin. Jokowi mengecek kesiapan sarana dan prasarana jelang mudik.

Jokowi didampingi antara lain, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

“Ada kenaikan pemudik kurang lebih 45 persen. Ini harus dihitung. Tadi saya menanyakan secara detail, karena tidak ingin kejadian tahun lalu terjadi tahun ini,” ujar Jokowi.

Baca juga : Erick Pastikan, Pemudik di Pelabuhan Merak Dapat Layanan Terbaik

Seperti diketahui, tahun lalu saat mudik Lebaran, lalu lintas menuju Pelabuhan Merak macet parah. Banyak pemudik ping­san karena lemas, mengalami dehidrasi berat hingga muntah-muntah.

Untuk mengatasi penum­pukan, eks Gubernur DKI Ja­karta ini mengatakan, sudah ada penambahan pelabuhan der­maga Bandar Bakau Jaya (BBJ) Bakauheni, Lampung, menuju Pelabuhan BBJ Bojanegara, Serang.

Pelabuhan BBJ Bakauheni itu diprioritaskan untuk pengguna kendaraan yang melintasi jalur arteri timur dan tengah.

Kemudian, manajemen di lapangan diatur pelabuhan yang khusus untuk sepeda motor, pelabuhan yang khusus untuk mobil dan kendaraan kecil dan bus.

Baca juga : Srikandi Ganjar Jabodetabek Gelar Pelatihan Grafis Di Desa Hambalang

“Pelabuhan yang khusus kendaraan berat sudah dipisah-pisah, ini juga sangat bagus,” ungkapnya.

Selain itu, Jokowi juga me­minta kepada seluruh calon penumpang yang akan menyeberang dari Merak menuju Bakauheni sudah memiliki tiket yang dipesan secara online.

Menurutnya, kepadatan di pelabuhan sering terjadi karena banyak yang antre masuk pelabuhan belum memilki tiket.

“Tahun lalu, ini sangat meng­ganggu yang tidak megang tiket. Semuanya harus megang tiket sebelum masuk Pelabuhan Merak,” tegasnya.

Baca juga : Kyai Muda Dukung Ganjar Gelar Pelatihan Membatik Bersama Santri Di Tuban

Jokowi juga berharap, tiga ke­pala daerah yang menjadi lokasi tujuan mudik bisa mempersiap­kan diri. Mulai dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

“Tahun kemarin ada 86 juta, ini 123 juta pemudik. Hati-hati, angka ini hati-hati,” ingatnya.

Untuk di darat, Jokowi me­mastikan tol-tol yang konstruk­sinya sudah selesai menjelang Lebaran akan dibuka untuk bisa dimanfaatkan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.