Dark/Light Mode

Kominfo Genjot Harmonisasi Data

SPBE Andal, Indonesia Maju

Rabu, 20 Desember 2023 08:40 WIB
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi. (Foto: Dok. FMB9)
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi. (Foto: Dok. FMB9)

 Sebelumnya 
Guru Besar Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI) Prof. Yudho Giri Sucahyo mengamini harmonisasi SPBE sebagai upaya tepat untuk mewujudkan Indonesia maju pada 2045. Meski, menurutnya, tantangannya tidak mudah.

Dari sisi infrastruktur, papar Yudho, Pemerintahan di Indonesia terdiri dari ratusan instansi dan tersebar di berbagai pulau.

“Ada 230 instansi pusat dan daerah, 67 Kementerian dan Lembaga, 14 Pemerintah provinsi (Pemprov), 33 Pemerintah kota (Pemkot), dan 116 Pemerintah kabupaten (Pemkab),” kata Yudho dalam talkshow bertajuk, Harmonisasi SPBE Menuju Indonesia Maju, di Jakarta, belum lama ini.

Yudho menilai, upaya Pemerintah untuk melakukan harmonisasi data, sejauh ini sudah tepat. Mulai dari pengembangan Palapa Ring hingga PDN, infrastruktur yang akan menjadi basis berkumpulnya data di satu tempat.

Baca juga : Ada dalam RPJMN, Literasi Jadi Tumpuan Wujudkan Indonesia Maju

Dia juga mengamini minimnya SDM dan infrastruktur menjadi tantangan harmonisasi.

Ia menjelaskan, tidak semua Pemda punya kemampuan mengelola data secara digital. Apalagi, untuk membangun harmonisasi SPBU dibutuhkan backup data.

Yudho menyebut aplikasi Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) yang dikembangkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) sebagai salah satu contoh aplikasi yang berhasil diterapkan secara nasional.

“Harmonisasi SPBE bisa mencontoh aplikasi tersebut karena telah menghubungkan semuanya,” ungkapnya.

Baca juga : Kian Diapresiasi, Brand Lokal Indonesia Raih IBBA 2023

Untuk diketahui, Kementerian Kominfo tengah membangun PDN. Infrastruktur digital ini merupakan bagian dari realisasi program Transformasi Digital Nasional. Program ini diyakini solusi untuk memperkuat pondasi perekonomian dan meningkatkan daya saing global.

Mengingat pentingnya agenda itu, Presiden Jokowi memasukan agenda itu ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024.

PDN akan dibangun di tiga tempat, yakni Cikarang, Batam, dan IKN Nusantara. Sebagai informasi, proyek PDN Cikarang saat ini sudah berjalan dan ditargetkan rampung pada Oktober 2024. PDN ini akan menjadi pusat konsolidasi dan interoperabilitas data Pemerintah.

Nantinya, PDN tersebut memiliki prosesor 25.000 core, storage 40 petabyte dan memori 200 terabyte. Pusat data ini dibangun sesuai standar internasional Tier 4 dan water cooling system. Indonesia memiliki potensi menjadi negara maju melalui PDN.

Baca juga : Prabowo: Saya Percaya Sepak Bola Indonesia Akan Maju

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Rabu 20/12/2023 dengan judul Kominfo Genjot Harmonisasi Data, SPBE Andal, Indonesia Maju

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.