Dark/Light Mode

Jokowi Puji Inisiatif Prabowo Bangun 26 RS TNI

Senin, 19 Februari 2024 12:47 WIB
Presiden Jokowi menandatangani prasasti Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara atau RSPPN Panglima Besar Soedirman dan 20 RS milik TNI, di Jl. RC. Veteran Raya No.178, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Senin (19/2/2024). (Foto: Danu Arifianto/RM)
Presiden Jokowi menandatangani prasasti Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara atau RSPPN Panglima Besar Soedirman dan 20 RS milik TNI, di Jl. RC. Veteran Raya No.178, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Senin (19/2/2024). (Foto: Danu Arifianto/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji inisiatif Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dalam membangun 26 Rumah Sakit (RS) TNI di sejumlah wilayah Indonesia.

Pujian ini disampaikan Kepala Negara saat meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman dan 20 RS milik TNI di RSPPN Panglima Besar Soedirman, Jl. RC. Veteran Raya No.178, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Senin (19/2/2024).

Menurut Jokowi, inisiatif tersebut merupakan langkah kongkrit yang baik dalam mengantisipasi hal buruk saat terjadinya masalah kesehatan di masa depan.

Contohnya, dalam menangani Pandemi Covid-19 yang pernah melanda Indonesia beberapa tahun lalu.

“Pandemi telah mengajarkan kita betapa pentingnya fasilitas yang lengkap untuk mengatasi kondisi kedaruratan. Karena itu, saya menghargai pembangunan Rumah Sakit ini dan 25 RS lain yang diinisiasi Kemenhan,” ujar Jokowi.

Baca juga : REI Apresiasi Program Prabowo-Gibran Mau Bangun 3 Juta Rumah Setiap Tahun

Presiden Jokowi tampak kagum saat meninjau sejumlah ruang perawatan yang ada di RSPPN Panglima Besar Soedirman. Seluruh fasilitas sudah sangat modern, dan dengan spek yang tinggi.

Misalnya, di ruang Radiologi. MRI, DSA, CT Scan dan Cath Lab-nya sudah dengan spek tinggi. Ruang operasi dan ICU-nya pun juga canggih.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirraim pada pagi hari ini saya resmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Jenderal Besar Soedirman, dan 25 rumah sakit lainnya," ucap Jokowi yang dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti RSPPN Panglima Besar Soedirman dan 20 RS milik TNI lain.

Saat peninjauan, Presiden Jokowi didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Tampak juga Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak, KSAL Muhammad Ali, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo, dan Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid.

Baca juga : Jokowi; KTA Banteng, Hati PSI

Sebelumnya, Menhan Prabowo Subianto melaporkan bahwa inisiatif pembangunan ke-26 RS tersebut muncul saat Indonesia dilanda pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu.

Harapannya, seluruh rumah sakit yang berada di lokasi sekitar pangkalan TNI dan pemukiman penduduk tersebut nanti dapat bermanfaat untuk seluruh prajurit TNI dan juga melayani masyarakat umum.

“Seluruh rumah sakit ini juga sudah terintegrasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Integrasi ini diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas bagi semua lapisan masyarakat,” kata Prabowo.

“RSPPN Panglima Besar Sudirman ini jadi yang terbesar, dan akan menjadi tempat riset mahasiswa S1 kedokteran Unhan dalam menghadapi pandemi atau bencana,” imbuhnya.

Sementara, terkait 20 Rumah Sakit TNI yang diresmikan hari ini terdiri dari 11 Rumah Sakit Angkatan Darat (RSAD).

Baca juga : Anies, Prabowo, Ganjar Makin Rajin Tebar Janji

Yaitu, RSAD Tk. IV Pangkal Pinang Kesdam II/Swj di Pangkalpinang, RSAD Tk. III dr. Reksodiwiryo Padang Sumatera Barat Kesdam I/BB di Padang, RSAD Tk. IV Kesdam Iskandar Muda di Aceh, RSAD Tk. IV Atambua Kesdam IX/Udy di Atambua, RSAD Tk. IV Bima Kesdam IX/Udy di Bima, RSAD Tk. IV Gorontalo Kesdam XIII/Mdk di Gorontalo, RSAD Tk. III Mamuju Kesdam XIV/Hsn di Mamuju.

Lalu, RSAD Tk. III Tanjung Selor Kesdam VI/Mlw di Tanjung Selor, RSAD Tk. IV Samarinda Kesdam VI/Mlw di Samarinda, RSAD Tk. IV J.A. Dimara Manokwari Kesdam XVI/Ksr di Manokwari, dan RSAD Tk. IV Sorong Kesdam XVIII/Ksr di Sorong.

Kemudian, terdapat 3 Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) yaitu RSAL Tk. III Rahadi Osman Lantamal XII di Pontianak, RSAL Tk. III Dr.dr Tarmizi Taher Lantamal II di Padang, dan RSAL dr. Oetoyo Tk. III Lantamal XIV di Sorong.

Lalu, 6 Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) yaitu RSAU dr. Mohammad Moenir Lanud Abd Saleh di Malang, RSAU dr. Efram Harsana Lanud Iswahjudi di Madiun, RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo di Solo, RSAU dr. Hoediyono Lanud Suryadharma di Subang, RSAU dr. Norman Lubis Lanud Sulaiman di Bandung, dan RSAU dr. Sukirman Lanud Roesmin Nurjadin di Pekanbaru.

Sementara, 5 rumah sakit TNI yang telah dioperasikan yaitu Rumah Sakit Modular Jenderal TNI L.B. Moerdani di Merauke, Papua, RS. Tk. III Brawijaya, RSAL Tk. II dr. Soekantyo Jahja Puspenerbal Surabaya, Jawa Timur, Rumah Sakit Tk. IV Timika Kesdam XVII/Cenderawasih, Papua, dan Rumah Sakit Tk. III Salak dr. H. Sadjiman, Bogor.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.